Wawali Sofyan Edi Ajak Seluruh Warga Cegah Peredaran Narkoba

Reporter

Tubagus Achmad

Editor

A Yahya

23 - Mar - 2022, 02:32

Wakil Walikota Malang Sofyan Edi Jarwoko saat memberikan sambutan pada acara hari ulang tahun Badan Narkotika Nasional (BNN) ke-20 tahun, Selasa (21/3/2022). (Foto: Tubagus Achmad/JatimTIMES)


JATIMTIMES - Wakil Wali Kota Malang Sofyan Edi Jarwoko  minta semua elemen masyarakat harus bersama-sama membantu aparat untuk mencegah peredaran narkoba di Kota Malang. 

Hal itu disampaikan Bung Edi panggilan akrab Sofyan Edi Jarwoko saat menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Badan Narkotika Nasional (BNN)

Baca Juga : Bersama Sekditjen Cipta Karya, Tim KOTAKU Lumajang Tanam 300 Pohon Manggis di Lokasi Huntap Semeru 

"Karena masalah narkoba ini bagian dari trans national crime maupun trans international crime. Seluruh stakeholder yang ada harus bersama-sama bekerja untuk menyelematkan anak negeri, anak bangsa, generasi muda, generasi penerus bangsa kita," ungkap Sofyan Edi Jarwoko kepada JatimTIMES.com, Selasa (21/3/2022). 

Menurutnya, momentun HUT BNN ke-20 tahun ini bisa menjadi pendorong semangat agar para petugas BNN dengan dibantu seluruh elemen masyarakat dapat menyelematkan generasi muda kedepan. Di mana hal ini juga dapat menjadi penguatan pondasi untuk menyelamatkan generasi muda, khususnya yang ada di Kota Malang dari bahaya narkoba. 

"Tujuan utama dari BNN sudah disampaikan yaitu mewujudkan Indonesia Bersinar, bersih dari narkoba, begitu juga di Malang," terang pria yang akrab disapa Bung Edi ini. 

Pihaknya menyebutkan beberapa tahapan atau langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menghadapi bahaya narkoba. Yakni dimulai dengan langkah pencegahan, pemberdayaan kemudian tahapan rehabilitasi.

Untuk tahapan pencegahan sendiri, Bung Edi menuturkan bahwa dari BNN Kota Malang juga telah berencana mengembangkan konsep Bersinar atau Bersih dari Narkoba melalui tempat-tempat pusat keramaian. Di antaranya terdapat Mal Bersinar, sekolah bersinar hingga kampung bersinar. 

Foto bersama.

Lalu untuk tahapan pemberdayaan, pihaknya mengatakan agar lebih melibatkan para generasi muda dengan menyasar perguruan tinggi hingga kalangan pengusaha, untuk menjadi tenaga-tenaga yang mampu membantu tugas-tugas dari BNN. 

"Dan sekaligus bagi mereka yang kecanduan juga dilakukan rehabilitasi sekaligus penindakan terhadap yang melakukan tindakan pidana kriminal," tutur Bung Edi...

Baca Selengkapnya


Topik

Pemerintahan, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette