TULUNGAGUNGTIMES - Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung laksanakan upacara bendera. Karena masih dalam masa pandemi Covid-19 pelaksanaan upacara tersebut tidak seperti biasa yaitu dengan menerapkan disiplin prokes.
Bupati Tulungagung Maryoto Birowo mengatakan, pelaksanaan upacara Hari kemerdekaan ke-76 RI sesuai dengan instruksi atau Surat Edaran (SE) Menteri Sekretariat Negara (Mensekneg) dimana peserta upacara hanya 10% dari kapasitas biasanya.
Baca Juga : Momen Pengguna Jalan di Jombang Lakukan Sikap Sempurna saat Detik-Detik Proklamasi
Biarpun dengan peserta sedikit, lanjutnya, itu dilakukan demi kepentingan dan menjaga kesehatan bersama tapi tidak menghilangkan kekehidmatan pelaksanaan upacara tersebut.
"Dengan peringatan hari Kemerdekaan 17 Agustus 1945 yang perlu diingat adalah sangat perjuangan," kata Bupati Tulungagung Maryoto Birowo usai upacara di halaman Kantor Pemkab. Selasa (17/8/2021).
Dijelaskannya, dalam sejarah perjuangan, dimana para pahlawan dulu memperjuangkan dengan menaruhkan jiwa raganya untuk memperoleh kemerdekaan yang sudah ada saat ini.
Untuk itu, upacara HUT Kemerdekaan RI merupakan bentuk upaya mengenang dan mengingatkan kepada semuanya, khususnya generasi muda bahwa kemerdekaan didapat dengan pengorbanan yang luar biasa.
"Oleh karena itu marilah apa yang kita punyai, negara kita harus kita jaga, kita bangun, kita isi dengan sesuatu yang berguna untuk pembangunan bangsa," jelasnya.
Terkait dengan tema Nasional HUT ke-76 RI Indonesia Tumbuh Indonesia Tangguh, kata Maryoto, yang pertama adalah jangan pernah lupa nomor satu adalah NKRI harus selalu dipertahankan.
Baca Juga : Pasien Covid-19 Masih Tinggi, RS Rujukan Kota Malang Tambah Ruang Isolasi
Artinya, Indonesia tangguh harus mempertahankan kerukunan seluruh masyarakat Indonesia karena, dengan kita bersatu maka tidak akan ada satu perbedaan pun kecuali perbedaan pendapat saja.
"Perbedaan pendapat tidak masalah, tapi satu hal tujuan utama adalah mengisi kemerdekaan," tegasnya.
Indonesia Tangguh dalam artian kalau semuanya kompak maka akan diperoleh satu kinerja pembangunan dinegara yang baik.