NGAWITIMES - Guna mendukung program Pemerintah Pusat dalam pemerataan vaksin Covid-19 dalam rangka membentuk herd immunity, Polres Ngawi melakukan vaksinasi kepada warga masyarakat dengan cara dari rumah ke rumah atau Door to Door System, Kamis (15/7/2021).
Dengan menggunakan mobil Dinas Kesehatan Polres Ngawi yang difungsikan sebagai Ambulance Vaksinasi Presisi Door to Door, Polres Ngawi menuju ke rumah-rumah warga masyarakat di Desa Kenongorejo, Kecamatan Bringin, Kabupaten Ngawi agar dapat menjalani vaksinasi.
Baca Juga : Dapat Tudingan Miring Hutang Miliaran, Bupati Tulungagung Berikan Klarifikasi dan Bantahan
Dalam pelaksanaan Vaksinasi Door to Door System tersebut, Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya, S.I.K., M.H. melakukan pengawasan secara langsung pemberian vaksinasi kepada warga dari rumah satu ke rumah lainnya tersebut.
Tidak hanya itu, AKBP I Wayan Winaya juga memberikan edukasi prokes pencegahan penyebaran Covid-19 dalam pelaksanaan PPKM Darurat di wilayah Kabupaten Ngawi yang dilanjutkan dengan pemberian alkes berupa masker kepada masyarakat.
Ditemui di lokasi kegiatan, Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya mengungkapkan, fasilitas vaksinasi dari rumah ke rumah dilakukan Polres Ngawi untuk dapat menjangkau warga yang kesulitan mendapatkan akses vaksin.
"Diharapkan dengan vaksinasi Door to Door System ini Polres Ngawi mampu meningkatkan partisipasi vaksinasi seluruh lapisan masyarakat di wilayah Kabupaten Ngawi guna mendukung upaya mewujudkan Herd Immunity Nasional untuk mengatasi wabah pandemi Covid-19," ujar Kapolres.
Baca Juga : The Real Sultan, YouTuber Doni Salmanan Bagi-bagi "Uang PPKM" di Jalanan
Selain itu AKBP I Wayan Winaya juga menyampaikan agar masyarakat mematuhi kebijakan pemerintah tentang Pemberlakuan PPKM Darurat. Hal itu juga diharapkan bisa mencegah penyebaran Covid-19.
Dalam kegiatan Vaksinasi Door to Door System ini orang nomor satu di Polres Ngawi itu juga menekankan kepada semua pihak agar tetap memperhatikan dan melaksanakan protokol kesehatan dengan ketat.