free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

BST Tahap Empat Segera Cair, Jumlah Penerima Turun

Penulis : Heri Sumaryanto - Editor : Yunan Helmy

02 - Sep - 2020, 02:02

Placeholder
Kepala Seksi Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Ngawi Darminto

Bantuan sosial tunai (BST) tahap empat bagi warga kurang mampu di Ngawi  segera cair. Namun,  jumlah penerima BST dipastikan berkurang daripada periode pencairan bulan sebelumnya.

Menurut Kepala Seksi Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Ngawi Darminto, pada pencairan tahap empat September ini, jumlah penerima BST sebanyak 47.751 orang. Jumlah ini menurun  dibandingkan sebelumnya pada bulan Agustus sebanyak 48.226 orang. Sedangkan pada bulan Juni dan Juli sebanyak 49.394 orang.

Baca Juga : Sensus Penduduk Dimulai Besok, Siap-Siap Warga Pamekasan Didata

"Turunnya jumlah penerima BST karena adanya verifikasi data akurat dari Badan Pusat Statistik. Sehingga yang tidak layak menerima langsung dihapus" jelas Darminto.

Pria berkumis tebal ini menambahkan,  berbeda dengan besaran nilai uang yang diterima pada tahap satu hingga tiga sebesar 600 ribu rupiah, pada tahap empat uang yang disalurkan hanya sebesar 300 ribu rupiah per orang.

Pencarian BST bisa melalui Kantor Pos dan bank. Khusus di Kantor Pos, waktu pencairan terbatas, hanya tujuh hari. Sedangkan jika lewat bank, akan langsung masuk ke rekening penerima tanpa ada masa batas waktu.

Darminto berharap sebelum melakukan  pencairan, penerima BST covid-19 perlu mempersiapkan keperluan data yang dibutuhkan. Antara lain kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK).

Baca Juga : Syaifullah Dibebastugaskan, Jabatan Plh Sekda Bondowoso Turun 2 hingga 3 Hari Lagi

Selain itu cara mudah lainnya dengan mengecek data penerima BST covid-19 melalui media online maupun aplikasi. "Warga penerima BST jangan lupa persiapkan syarat untuk pencairan," ucap Darminto.


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Heri Sumaryanto

Editor

Yunan Helmy