KASAD Jenderal Dudung Apresiasi Babinsa Pakisaji yang Peduli Penyandang Disabilitas hingga Dirikan Yayasan
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
04 - May - 2023, 04:51
JATIMTIMES - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengapresiasi Babinsa Koramil 0818/07 Pakisaji penempatan di Desa Pakisaji, Kabupaten Malang bernama Sertu Tri Djoko Purwanto yang telah menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat penyandang disabilitas.
Dudung menyampaikan, bahwa dirinya merasa bangga terhadap Babinsa Pakisaji Sertu Tri Djoko Purwanto yang telah mengimplementasikan perintah harian KASAD untuk diterapkan di tengah-tengah masyarakat.
Baca Juga : Madiun Dipimpin 2 Adipati Pasca Pemberontakan Raden Ronggo III, Salah Satunya Pangeran Dipokusumo
"Saya bangga ada seorang Babinsa namanya Sertu Tri Djoko, dia mengimplementasikan perintah harian KASAD," ujar Dudung, Rabu (3/5/2023).
Menurut Dudung, Sertu Tri Djoko Purwanto telah menjalankan perintah harian KASAD. Di mana dalam perintah harian KASAD tersebut seorang prajurit TNI Angkatan Darat (AD) harus dapat menangani segala kesulitan yang dialami oleh masyarakat luas.
"Yang mana setiap prajurit harus mengerti kesulitan-kesulitan rakyat dan mampu mengatasi kesulitan-kesulitan rakyat terhadap apapun kesulitannya dan harus mencari solusi," terang Dudung.
Tindakan Sertu Tri Djoko Purwanto dengan peduli kepada masyarakat pun patut menjadi contoh bagi seluruh prajurit TNI AD lainnya. Terlebih lagi, untuk mewadahi para penyandang disabilitas itu, Sertu Tri Djoko Purwanto mendirikan sebuah yayasan yang bernama Yayasan Kartika Mutiara.
"Jadi yayasan ini menghimpun para disabilitas, anak-anak maupun yang sudah dewasa. Kemudian diberikan keterampilan yang produktif sehingga menghasilkan produk-produk yang dibutuhkan oleh masyarakat," jelas Dudung.
Di tengah-tengah kunjungannya ke Koramil 0818/07 Pakisaji, Dudung juga berkesempatan untuk melihat langsung bagaimana para penyandang disabilitas binaan dari Yayasan Kartika Mutiara melakukan kegiatan-kegiatan produktif. Seperti kegiatan membaca, menulis dan menghitung.
Selain itu, Dudung juga sempat mendengarkan lantunan lagu indah berjudul "Jangan Menyerah" dari d'Masiv yang dinyanyikan oleh salah satu penyandang disabilitas...