Imbas Kenaikan BBM, Harga Bahan Pokok di Kabupaten Malang Merangkak Naik 

Reporter

Riski Wijaya

Editor

Yunan Helmy

08 - Sep - 2022, 02:54

Salah satu pedagang di Pasar Kepanjen.(Foto: Riski Wijaya/MalangTIMES).


JATIMTIMES - Dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) mulai merembet ke harga bahan pokok di Kabupaten Malang. Di pasaran, harga bahan pokok yang terpantau mengalami kenaikan yakni  telur ayam, cabai dan bawang merah. 

Hal tersebut salah satunya terjadi di Pasar Kepanjen. Harga telur ayam per kilogram  sebesar Rp 25 ribu. Menurut salah satu pedagang, Yulia (62), kenaikan tersebut terjadi sejak Selasa (6/9/2022). Sebelumnya harga telur Rp 24 ribu.  

Baca Juga : Dampak Kenaikan BBM, Wali Kota Kediri Bahas Solusi Pengendalian Inflasi

Sementara untuk cabai rawit, harga yang didapat oleh Yulia adalah Rp 55 ribu per kilogram. Dengan harga tersebut, dirinya menjual di kisaran harga Rp 60 ribu per kilogram. 

Sedangkan  harga bawang merah dari  Rp 18 ribu per kilogram kini menjadi Rp 25 ribu per kilogram

"Saya jualnya (telur ayam) ke konsumen Rp 27 ribu per kilogram. Untuk kenaikan harga cabai ini terjadi sejak 3 hari lalu. Bersamaan dengan kenaikan harga BBM. Untuk jual bawang merah ke konsumen Rp 30 ribu per kilogram. Untuk komoditas bawang merah ini naiknya sejak hari ini," ungkap Yulia.

Kondisi tidak jauh berbeda juga terjadi di Pasar Wajak. Hal tersebut disampaikan oleh salah satu pedagang, Lukman. Menurut dia,  harga cabai di sana naik dari Rp 44 ribu menjadi Rp 55 ribu per kilogram sejak 2 hari yang lalu. "Kami pun menjual ke konsumen menjadi Rp 60 ribu per kilogram," ujar Lukman.  "Pembeli yang mengeluh kepada saya atas kenaikan harga ini," jelas Lukman.

Kondisi naiknya harga bahan pokok tersebut juga dibenarkan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Malang. Itu imbas naiknya harga BBM sehingga naik  pula biaya trasportasi komoditas. 

Baca Juga : Jalan Rusak Tak Kunjung Diperbaiki, Warga RW 3 Cemorokandang Pasang Spanduk Protes

"Memang biasanya kalau harga BBM naik, kemudian berdampak pada naiknya tarif angkutan transportasi, bahan pokok setelah itu juga ikut naik," ujar Kepala Disperindag Kabupaten Malang Mahila Surya Dewi...

Baca Selengkapnya


Topik

Ekonomi, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette