Ajak Masyarakat Desa Lebih Cerdas Berinvestasi, FEB Unisma Gelar Kompetisi Desa Nabung Saham
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
14 - Sep - 2021, 06:38
JATIMTIMES - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Malang (Unisma) menggelar kompetisi Desa Nabung Saham bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Malang, Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD), PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan Jawa Timur dan PT Indopremiere Sekuritas.
Dekan FEB Unisma Nur Diana SE MSi mengatakan, dengan mengusung Gerakan Yuks Nabung Saham pihaknya bersama ketiga instansi lainnya bertujuan meningkatkan literasi inklusi keuangan bagi masyarakat Malang Raya.
Baca Juga : Sekolah Dasar di Jombang Diobok-obok Maling, Perangkat Elektronik Senilai Rp 30 Juta Raib
Acara Kompetisi Desa Nabung Saham ini juga dalam rangkaian dari Galeri Investasi BEI FEB Unisma Goes To Village sejak 14 Agustus 2021 hingga 11 September 2021 yang ditutup dengan ajang Kompetisi Desa Nabung Saham di 6 desa tersebar di Malang Raya.
Yakni Desa Giripurno, Kota Batu; Desa Sumbersuko, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang; Desa Lesanpuro, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang; Desa Sumbersekar, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang; Desa Waturejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang; dan Desa Clumprit, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang.
Setelah melalui proses panjang, akhirnya terpilih beberapa juara dalam Kompetisi Desa Nabung Saham yang digelar secara virtual. Juara satu diraih oleh Desa Sumbersuko, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang dengan nilai 500 dan hadiah diserahkan oleh Kepala OJK Malang Sugiarto Kasmuri.
Kemudian juara dua diraih Desa Lesanpuro, Kota Malang dengan nilai 317,5 pemberian hadiah diberikan oleh Head of Market Development Area 2 PT BEI Nur Harjanti dan juara tiga dengan peroleh nilai 162,5 hadiah diserahkan oleh Dekan FEB Unisma Nur Diana.
Dalam sambutannya, Diana menuturkan selain meningkatkan literasi inklusi keuangan juga untuk meningkatkan edukasi pasar modal di kalangan mahasiswa, para santri di pondok pesantren dan masyarakat desa di Malang Raya.
"Kami berharap program desa nabung saham dapat berjalan secara continue (berkelanjutan, red) dan terima kasih kepada pihak yang sudah mendukung stimulus pemberian penghargaan kompetisi Desa Nabung Saham," ucapnya.
Selain itu, dengan Gerakan Yuk Nabung Saham dapat mewujudkan inklusi keuangan yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan menurunkan tingkat kemiskinan di desa. "Karena melihat masyarakat desa biasa menyimpan aset dalam bentuk barang atau simpanan yang kurang produktif," tandasnya.
Baca Selengkapnya