JATIMTIMES - Jawa Timur (Jatim) menjadi provinsi dengan jumlah penduduk miskin terbanyak di Indonesia. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), per Maret 2024, jumlah penduduk miskin di Jatim mencapai 3,98 juta jiwa.
Angka tersebut setara dengan 9,79 persen dari total penduduk Jatim. Dari 3,98 juta jiwa penduduk miskin di Jatim, BPS mencatat 1,64 juta jiwa merupakan penduduk perkotaan, dan 2,33 jiwa penduduk pedesaan.
Baca Juga : Pemprov dan DPRD Sepakati Arah Pembangunan Jatim 20 Tahun ke Depan
Kendati menjadi yang terbanyak di Indonesia, jumlah penduduk miskin di Jatim pada Maret 2024 tercatat menurun dibandingkan periode tahun sebelumnya. Pada Maret 2023, penduduk miskin Jatim mencapai 4,18 juta jiwa atau 10,35 persen dari total keseluruhan penduduk Jatim.
Secara nasional, jumlah penduduk miskin di Indonesia pada Maret 2024 mencapai 9,03 persen atau 25,22 juta jiwa. Capaian itu menurun 0,33 persen poin terhadap Maret 2023 dan menurun 0,54 persen poin terhadap September 2022.
Dari data tersebut, tingkat kemiskinan 18 provinsi berada di bawah angka nasional. Sedangkan sebanyak 20 provinsi, termasuk Jatim, memiliki tingkat kemiskinan di atas angka nasional.
Jika ditinjau berdasarkan tiap-tiap pulau, persentase penduduk miskin terbesar berada di wilayah Pulau Maluku dan Papua, yaitu sebesar 19,39 persen. Sementara itu, persentase penduduk miskin terendah berada di Pulau Kalimantan, yaitu sebesar 5,44 persen.
Namun demikian, dari sisi jumlah, sebagian besar penduduk miskin masih berada di Pulau Jawa sebanyak 13,24 juta orang. Sedangkan jumlah penduduk miskin terendah berada di Pulau Kalimantan 0,94 juta orang.
Baca Juga : BPS: Juni 2024, Kota Surabaya Deflasi 0,37 Persen
Selain Jatim, kebanyakan penduduk miskin tercatat ada di Jawa Barat (Jabar) sebanyak 3,85 juta jiwa atau atau 7,46 persen dan Jawa Tengah (Jateng) 3,70 juta jiwa atau 10,47 persen.
Lebih lanjut, BPS juga mencatat, garis kemiskinan pada Maret 2024 adalah sebesar Rp582.932 per kapita per bulan. Dibandingkan Maret 2023, garis kemiskinan naik sebesar 5,90 persen.