JATIMTIMES - Sederet prestasi terus diraih Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Terbaru, Kota Pendidikan ini berhasil meraih Anugerah Meritokrasi Tahun 2021 kategori baik.
Wali Kota Malang Sutiaji secara langsung menerima penghargaan itu dari Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Agus Pramusinto, di The Westin Grand Ballroom Surabaya, Selasa (7/12/2021).
Baca Juga : Top! Pemkab Blitar Raih Penghargaan Harapan 1 Implementasi Satu Data Indonesia
Anugerah Meritokrasi tahun 2021 ini bukti bahwa Pemkot Malang telah menerapkan sistem merit dengan baik sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN. Artinya, tata kelola manajemen ASN dinilai telah berjalan baik.
"Alhamdulillah Kota Malang berhasil menerima Penghargaan Anugerah Meritokrasi dari KASN. Prestasi ini adalah hasil kerja keras dan komitmen bersama untuk menguatkan kualitas tata kelola manajemen ASN di Kota Malang," kata Sutiaji.
Meski begitu, dengan adanya prestasi ini, Sutiaji berharap tidak menjadikan manajemen tata kelola di lingkup ASN Pemkot Malang stagnan. Hal ini diharapkan menjadi dorongan bagi para ASN untuk konsisten dalam menerapkan sistem merit.
"Penerapan sistem merit ini menjadi sistem manajemen ASN yang strategis, dan harus dilaksanakan secara kontinu. Guna mencetak sumber daya ASN di Pemerintah Kota Malang yang kompeten dan unggul," ungkapnya.
Selain Kota Malang, sebanyak 123 instansi baik di Pemerintah Pusat maupun Daerah juga menerima Anugerah Meritokrasi dengan predikat Sangat Baik dan Baik pada kegiatan tersebut. Karena itu, dengan prestasi ini Sutiaji menginginkan kinerja tata kelola ASN dapat ditingkatkan.
"Semoga torehan prestasi yang telah diraih ini dapat terus ditingkatkan demi mewujudkan birokrasi di Pemerintah Kota Malang yang semakin baik," terang Sutiaji.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas kinerja Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Malang termasuk seluruh ASN yang terlibat dalam proses ini.
Baca Juga : PPKM Level 3 Nataru Batal, Pemkot Malang Tetap Lakukakn Pengetatan Cegah Penyebaran Covid-19
"Tentu apresiasi positif kami sampaikan. Prestasi ini tidak lepas dari dukungan, kerja keras dan peran segenap pihak yang terlibat," tandasnya.
Dalam kesempatan itu, Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin, hadir secara virtual menyampaikan, ajang ini diharapkan menjadi pemicu semua wilayah di tanah air dalam meningkatkan tata kelola manajemen ASN. Karena itu, perlu pengembangan dan memperkuat implementasi manajemen talenta dalam manajemen ASN.
"Hal ini penting untuk mempersiapkan kader penerus dengan talenta terbaik yang pada gilirannya akan mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik," ungkap Ma'ruf Amin.
Sementara itu, Ketua KASN, Agus Pramusinto, menyatakan apresiasinya atas keberhasilan instansi pemerintah dalam mencapai penerapan sistem merit sebagai komitmen dalam memperbaiki manajemen ASN. Sehingga, ke depan menjadi pemicu perbaikan tata kelola manajemen di pemerintahan.
"Kami berharap pula agar prestasi kali ini menjadi pemicu untuk perbaikan yang berkelanjutan dalam manajemen ASN di instansi pemerintah," terang Ma'ruf.