MALANGTIMES - Puluhan pejabat utama (PJU) Polres Malang bersama jajaran anggota menggelar gowes bareng bertajuk 'Gowes Adem', Sabtu (19/6/2021) pagi. Uniknya, beberapa anggota menggunakan seragam polisi jadul (zaman dulu) sambil 'ngonthel'.
Kasat Reskoba Polres Malang AKP Anton Widodo yang juga menjadi penanggung jawab acara mengatakan bahwa kegiatan 'Gowes Adem' ini adalah salah satu rangkaian dalam menyambut perayaan HUT Ke-75 Bhayangkara pada 1 Juli 2021 mendatang.
Baca Juga : Serasa Terhipnotis, Museum Mainan Jadul di Jombang Ini Bikin Kita Kembali ke Masa Kecil
Seperti yang diketahui bersama, tema HUT Ke-75 Bhayangkara tahun ini adalah “Transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju". Sesuai tema itu, olahraga dirasa sangat penting dilakukan untuk hidup sehat.
“Ini merupakan rangkaian menyambut HUT Ke-75 Bhayangkara. Kegiatan ini juga wujud transformasi Polri yang presisi dalam mendukung percepatan penanganan covid-19,” kata Anton.
Sebagai anggota polisi yang dituntut memiliki stamina prima, gowes ditempuh dengan jarak sepanjang 10 kilometer dengan tipikal track yang bervariatif. Selain menunjukkan sisi humanis polisi dengan mengenakan seragam polisi jadul dan sepeda onthel, mereka juga memberi contoh kepada masyarakat untuk hidup sehat.
“Jarak tempuh 10 kilometer. Kami melintas (di jalan raya, red) memberi contoh sekaligus mengajak masyarakat untuk berolahraga,” sambung Anton.
Baca Juga : Gowes dan Sosialisasi Covid-19, Cara FKUB Jember Jalin Kebersamaan
Kegiatan menyambut HUT Ke-75 Bhayangkara, Polres Malang nantinya juga akan menggelar kegiatan menarik bagi masyarakat. Misalnya lomba film pendek antar-SMA, sambang veteran, dan donor darah.
“Ini juga sesuai imbauan bapak Kapolres AKBP Bagoes Wibisono. Kegiatan Polisi Adem di Malang juga akan menggelar acara yang menarik,” ungkap Anton.