JEMBERTIMES – Untuk mempercepat program vaksinasi dan mendukung upaya pemkab dalam programnya 1 hari 1 juta vaksin, Pemkab Jember langsung bergerak cepat membuka layanan vaksinasi tidak hanya di rumah sakit dan Puskesmas, tapi juga membuka gerai layanan vaksinasi di Mall atau pusat perbelanjaan.
Seperti yang terlihat di Mall Lippo Jember, gerai yang baru dibuka ini, mengapat sambutan antusias dari warga Jember, mereka berbondong-bondong untuk ikut vaksin covid-19 yang disiapkan di pusat perbelanjaan.
Baca Juga : Pura-Pura Beli Sisa Rambut, Warga Jenggawah Curi Ponsel di Salon Kecantikan
“Gerai vaksin covid-19 ini untuk mempermudah masyarakat mengikuti vaksin, selain itu juga sebagai upaya pemerintah dalam menekan laju penularan virus, sehingga diperlukan kerjasama dengan berbagai pihak, termasuk di pusat perbelanjaan,” ujar Bupati Jember H. Hendy Siswanto.
Bupati menjelaskan, bahwa gerai di pusat keramaian seperti Mall dan pusat perbelanjaan akan terus ditambah, mengingat sampai saat ini di Indonesia, khususnya di Kabupaten Jember, penyebaran virus covid-19 masih ada.
“Bagaimanapun caranya, kita harus bersama-sama memutus penyebaran covid-19, dan akan kita buka gerai pelayanan vaksinasi sebanyak mungkin di tempat-tempat keramaian, karena virus covid itu ada dan nyata, berapa jumlahnyapun kita juga tidak tahu,” beber Bupati.
Sementara Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember Wiwik Supartiwi, dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa melawan virus covid-19 tidak bisa hanya dilakukan oleh pemerintah saja, akan tetapi dibutuhkan kerjasama semua pihak, baik masyarakat, tokoh agama maupun elemen lain termasuk media.
Sedangkan untuk masyarakat yang ingin mendapatkan layanan vaksin di gerai layanan yang ada di Mall dan pusat perbelanjaan, Wiwik menyatakan, jika masyarakat cukup membawa identitas diri berupa KTP, dan petugas akan memberikan layanan secara gratis.
“Masyarakat bisa memanfaatkan gerai layanan vaksinasi ini dengan cukup membawa identitas diri berupa KTP, layanan akan dibuka pada pukul 12.00 sampai 19.00,” jelas Wiwik.
Baca Juga : Parkir di Kota Batu Tak Dapat Karcis Bakal Digratiskan
Menanggapi hal tersebut, Mall Direktur Lippo Plaza Jember Jarenta Sinaga mengatakan bahwa pihaknya sangat terbuka dalam membantu program pemerintah.
“Bahkan dari pusat juga memberikan arahan untuk vaksinasi di daerah mall, karena mall adalah area publik,” tanggapnya.
Jarenta mengatakan, melalui langkah tersebut masyarakat akan lebih tertarik untuk dilakukan vaksinasi, karena tempatnya yang memang nyaman.
“Dari situ, area-area yang kita punya ini, sangat membantu percepatan vaksinasi, dengan begitu bisnis juga naik lagi, tentunya ekonomi juga akan naik pula,” pungkasnya. (*)