Bupati Malang HM. Sanusi saat menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Malang ke-1263 tahun di Pendapa Agung Kabupaten Malang, Selasa (28/11/2023). (Foto: Tubagus Achmad/JatimTIMES)
JATIMTIMES - Bupati Malang HM. Sanusi memberikan imbauan kepada seluruh elemen masyarakat maupun pegawai Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang agar aktif dan gunakan hak suaranya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Malang itu menyampaikan, Pemilu 2024 merupakan salah satu momentum penting yang tidak boleh ditinggalkan oleh seluruh masyarakat di Indonesia maupun Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri.
Pasalnya, di momentum pesta demokrasi ini, suara masyarakat sangat menentukan pemimpin Bangsa Indonesia selanjutnya...
Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.