JATIMTIMES - Di tengah proses finalisasi pasangan dan rekomendasi siapa yang akan terpilih dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Bakal calon Wali Kota Malang Dwi Hari Cahyono S.Hut S.Sos MAP kejar target tetap berangkatkan masyarakat Kota Malang berwisata religi Ziarah Wali Lima.
Sebanyak 4 bus diberangkatkan dari Jalan Bogor, Kecamatan Klojen, Kota Malang, pada Selasa (23/7/2024). “Akhir bulan Juli ini ditargetkan selesai,” ungkap pria yang akrab disapa Mas Dwi ini.
Baca Juga : Waspada, Modus Agen Penyalur Kerja di Luar Negeri
Ya Mas Dwi menargetkan programnya memberangkatkan masyarakat berwisata religi bisa tembus 100 bus di akhir bulan Juli 2024 ini. Dengan demikian diberangkatkannya 4 bus hari ini, totalnya sudah 77 bus yang telah terealisasi.
Sehingga masih ada 24 bus yang masih akan diberangkatkan. “Besok (Rabu) kami akan memberangkatkan 4 bus untuk Ziarah Wali Lima,” imbuh pria yang juga Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Jatim.
Ya, lewat program ini merupakan cara Mas Dwi untuk bisa lebih dekat dengan masyarakat Kota Malang. Sekaligus sebagai ajang forum silaturahmi dan membangun kebersamaan.
“Dengan ziarah Wali Lima ini juga untuk meningkatkan program keimanan dan ketaqwaan bagi warga Kota Malang, dan semoga bisa memberikan mafaat kepada para peserta,” tambah bapak empat anak ini.
Selain mengejar target tersebut, Mas Dwi punya beberapa gagasan sosialisasi program untuk mewujudkan Kota Malang lebih baik. Diantaranya Sambang Buwuh yakni, bantuan warga bagi yang punya hajatan.
Lalu ada Sambang Kesripahan bantuan warga kematian. Ada juga bantuan di sektor pendidikan yaknix Satu Keluarga Satu Sarjana. Merupakan beasiswa putra warga Kota Malang.
Baca Juga : Angka Kemiskinan Kabupaten Blitar Turun, Bupati Rini: Ini Hasil Kerja Keras dan Kolaborasi
Kemudian Transfortasi Terintegrasi, program ini disiapkan untuk mengatasi kemacetan di Kota Malang. Gagasan lain adalah satu Izin Mendirikan Bangunan (IMB) satu sumur resapan dan program metode BUISA untuk penanganan banjir.
Tak hanya itu saja, Mas Dwi ingin membuat IPAL komunal di tengah masyarkat padat penduduk (MCK Bersama). Kemandirian sumber Air Minum dari Brantas. “Sehingga tidak tergantung dengan Kabupaten Malang dan Kota Batu,” imbuh Mas Dwi.
Mas Dwi juga bakal menganggarkan Rp3,5 Miliar per Kelurahan setiap tahunnya untuk kesejahteraan masyarakat. Kemudian peningkatan gaji guru ngaji atau PAUD dan sekolah Minggu
Pada sektor UMKM, Mas Dwi ingin ada peningkatan naik kelas. Bahkan Mas Dwi bakal meningkatkan insentif ketua RT dan RW. Terakhir meningkatan anggaran posyandu Balita dan Lansia.