free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Viral, Momen PKL di Alun-Alun Kota Malang Berlarian Hindari Penertiban Satpol PP

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : A Yahya

13 - Dec - 2023, 01:49

Placeholder
Momen PKL berlarian menghindari Satpol PP. (Foto: Instagram)

JATIMTIMES - Belum lama ini beredar video viral di media sosial yang memperlihatkan sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) di Alun-Alun Kota Malang berlarian menghindari penertiban Satpol PP.

Dalam video yang dibagikan akun @inijawatimur tampak sejumlah pedagang yang berada di depan Kantor Pos berlarian lantaran ada mobil Satpol PP hendak menertibkan PKL. Terlihat ibu-ibu penjual mainan anak mengangkat seluruh mainannya ke arah berlawanan mobil Satpol PP. 

Baca Juga : Satu Keluarga Tewas di Pakis Dikenal Baik dan Religius, Warga: Rajin Beribadah ke Masjid

Tampak juga bapak-bapak meninggalkan customernya yang sedang mewarnai dan mengangkat peralatan mewarnai yang dijualnya. Termasuk penjual terompet dan gelembung mainan juga membawa lari dagangannya. 

Dalan penjelasan akun tersebut, perekam video merasa kasihan dengan para PKL yang harus berlarian menghindari Satpol PP. 

"Banyak barang dagangannya sampe jatuh, sehat-sehat ya semua, semoga mendapar ganti yang berlipat," tulis akun Ini Jawa Timur. 

Sontak unggahan itu pun menuai beragam reaksi dari warganet. Ada beberapa warganet yang merasa kasihan, namun ada juga menilai jika Satpol PP benar karena PKL tidak berdagang pada tempatnya. 

"Apa sesulit itu cari rezeki di negeri sendiri," @fandora*****.

"Mereka cari rejeki pak, bukan maling, diperlakukan seperti apa itu sampai ketakutan," @dz****

"Kalau di Surabaya yang pernah saya lihat bebrapa bulan lalu, hanya ditegur lisan, pedagang dikasih waktu untuk mencari tempat lain,"@dezy*****. 

Baca Juga : Peristiwa Satu Keluarga Tewas di Pakis: Suami Sempat Minta Tolong

"Yo ancen kudu steril teko PKL, bandingno dw lah, kumuh iku lek diolehi PKL + odong2 Sing bener ya, Ramayana iku Ojo diperpanjang kontrak e, dadekno parkir sentral, lantai bawah dadekno pujasera+tempat jual para PKL, Suroboyo biyen ruwet. Pedagang e Yo roto2 arodam, tapi Yo ISO ditoto Saiki, rapi, malah malang sing Saiki tewur + malang kadak," @onny_chandra_fir****. 

"Kok sedih?? Bukannya memang ga boleh jualan di situ ya? Kan sudh ada peraturannya," @SOga_z***. 

"Kmren kan banyak yg protes asongan masuk alun”, giliran ditertibkan pada kasian. Maunya gimana??," @woelan_an****. 

Hingga berita ini diturunkan, media ini masih mengonfirmasi ke pihak Satpol PP atas aksi penertiban di Alun-Alun Kota Malang tersebut. 


Topik

Peristiwa Alun alun kota malang satpol PP penertiban pkl



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

A Yahya