JATIMTIMES -Tak mau kalah dengan Vespa klasik, Vespa matic juga jadi demam di berbagai wilayah di Indonesia termasuk Blitar. Terkini dealer-dealer Vespa matic terus bermunculan di Kota Blitar.
Namun sayangnya, tempat servis Vespa matic di Blitar dan sekitarnya masih cukup minim. Sementara biaya servis di dealer dirasa konsumen biayanya masih cukup mahal.
Baca Juga : Di Kampung Indonesia Ini, Semua PKL Mahir Berbahasa Inggris
Salah satu bengkel Vespa matic di Blitar adalah Vespa Patria. Bengkel ini berlokasi di Jalan Trisula, Kelurahan Kademangan, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar.
Bengkel ini lokasinya strategis dan berada di selatan lampu merah Pasar Kademangan. Dari pusat Kota Blitar jarak bengkel ini tidak jauh, hanya sekitar 7 kilometer.
Bisa dikatakan Vespa Patria adalah bengkel Vespa matic pertama di Blitar. Sebelum demam Vespa melanda muda-mudi Blitar dan di Blitar ada dealer Vespa, bengkel Vespa Patria ini sudah eksis melayani servis dan perawatan Vespa matic.
Lokasi bengkel Vespa Patria di lokasi baru ini juga mudah dijangkau oleh pengguna Vespa Matic dari Kediri, Trenggalek dan daerah sekitarnya.
"Dulu saya bekerja di bengkel khusus Vespa matic di Jakarta sekitar tahun 2016 dan pindah ke Surabaya hingga 2020. Setelah itu saya resign dan pindah ke Blitar. Keluarga saya ada di Lampung. Melihat perkembangan Vespa yang semakin pesat dan menjamur, saya memutuskan buka bengkel di Kademangan yang letaknya dekat dengan Blitar dan Tulungagung. Selain Blitar, pengguna Vespa juga banyak dari Tulungagung,’’ kata owner Vespa Patria Dwi Priaji.
Dwi menceritakan, perjalanannya mendirikan bengkel Vespa Patria hingga menjadi ramai seperti sekarang tidaklah mudah. Setelah resign dari bengkel Vespa Matic di Surabaya, ia menikah dengan gadis pujaannya dan tinggal di rumah mertuanya di Desa Ngrejo, Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar.
Untuk menyambung hidup sehari-hari, berbekal keahlian dan pengalamannya jadi mekanik Vespa Matic, ia memberanikan diri bekerja sebagai mekanik Vespa panggilan dengan memanfaatkan media sosial.
“Saya menikah dan menetap di Blitar. Lalu saya merintis Vespa Patria ini dimulai dengan jadi mekanik Vespa panggilan. Cukup lama saya jadi mekanik Vespa panggilan mulai dari sebelum covid-19 sampai Desember 2022, lalu buka bengkel di rumah mertua. Setelah ada modal, barulah saya buka bengkel di Kademangan. Bengkel ini belum ada satu tahun,” jelasnya.
Bengkel Vespa Patria melayani servis rutin, servis bodi, servis berat dan modifikasi. Benar-benar bengkel spesialis Vespa matic, Vespa Patria bisa dijadikan alternatif selain bengkel resmi.
Baca Juga : Harga AirPods Pro Gen 2 Beserta Fitur Unggulannya
‘’Kita juga melayani order sparepart. Cuma karena sparepart Vespa matic itu agak susah. Biasanya untuk yang nggak ada itu, kita inden dulu karena di Blitar itu tidak ada yang jual. Tapi bisa kita bantu carikan,’’ lanjutnya.
Tidak semua bengkel bisa menyervis Vespa matic. Menurut Dwi Priaji, komponen Vespa matic sangat berbeda dengan sepeda motor matic Jepang. “Vespa matic itu beda dengan motor matic Jepang. Kalau Vespa matic itu lebih ribet, banyak sensor. Jadi, pengerjaanya sedikit ribet. Dan untuk Vespa matic itu lebih sensitif. Membuka mesinnya harus lebih hati-hati, karena lebih sensitif,” terangnya.
Selain komponen yang tidak sama, sparepart Vespa matic juga sangat berbeda dengan motor matic Jepang. ”Tidak ada yang sama, kalau dari segi bentuk memang sama, cara kerja sama, tapi kalau soal fungsi tidak bisa dikanibal. Kalaupun bisa itu pemaksaan karena ada perbedaan,” lanjut Dwi.
Selain kualitas servis profesional sesuai standar Piaggio, Vespa Patria juga mematok biaya servis yang lebih murah dari dealer. Servis rutin Vespa Matic di Vespa Patria mulai dari servis cleaning CVT, servis cleaning injektor, scanner, ganti oli dan lainnya.
‘’Untuk biaya saya lebih murah. Bukan bermaksud mematikan pasar, tapi sejak sebelum di Blitar ada dealer dan bengkel Vespa, saya sudah buka duluan. Untuk biaya servis cleaning CVT mulai Rp 70 ribu, tapi itu belum ganti oli dan kalau ada sparepart yang diganti. Nanti untuk servis ke depan akan kita sediakan paket-paketnya,’’ pungkasnya.