JATIMTIMES - Richard Lee akhirnya memberikan klarifikasinya atas pernyataan Farel Aditya dalam sebuah konten TikTok tentang uang ganti rugi sebesar Rp40 juta. Melalui video yang ia rekam dan unggah di kanal Youtube pribadinya, dr Richard Lee menjelaskan mengenai pernyataan Farel yang sempat viral.
Dr Richard mengungkap, awalnya ia ingin membuat klarifikasi bersama dengan Farel, namun tak disangka Farel telah kabur meninggalkan kediamannya. “Sebenarnya saya ingin membuat video ini berdua dengan Farel, ya untuk menghindari fitnah tadi. Namun Farel ternyata kabur,” ungkapnya, Minggu (13/8/2023).
Padahal menurutnya, ia telah mengirimkan tiket pesawat untuk Farel namun sayang ia tidak tahu keberadaan adik asuhnya itu lagi. “Padahal saya sudah mengirimkan tiket bersama staf saya untuk datang (ke podcast) pada 14 Agustus 2023 dan berpamitan pada saya mungkin (dia ingin) pulang ke Medan,” tambahnya.
Pemilik Klinik Athena tersebut menerangkan bahwa dirinya tidak pernah memaksa Farel untuk pindah sekolah ke SMA Xaverius 1 Palembang. Richard hanya menanyakan keseriusan Farel mewujudkan cita-citanya yang ingin menjadi seorang dokter seperti kakak asuhnya itu.
“Kamu serius ingin jadi dokter? Saya bilang. Sepertinya kalau mau jadi dokter, fasilitas yang kamu punya sekarang kurang memadai,” ujar Richard.
Richard pun menawarkan fasilitas yang lebih baik dan langsung dijawab dengan antusias oleh Farel Aditya waktu itu. Dokter spesialis kecantikan itu membeberkan bahwa dia tidak pernah membujuk Farel untuk pindah. Namun, Farel sendiri yang bersemangat untuk pindah ke sekolah.
“Jadi aku tidak pernah membujuk dia. Dia malah lebih bersemangat dari pada aku. Ya, aku senang melihat anak yang semangat, jadi kita biayain semuanya,” jelas Richard.
Richard kemudian terlebih dulu melunasi utang-utang Farel dan neneknya, kemudian memfasilitasi kepindahan dan tempat tinggal Farel ke Palembang. Richard juga memberikan fasilitas lainnya, seperti iPhone, laptop, dan motor.
"Aku bayarin dia sekolah itu di SMA terbaik di Palembang, itu sampai dengan Rp15 juta plus plus. Jadi, semuanya sudah dibayar lunas," ujarnya.
Richard Lee juga mengaku tidak pernah meminta Farel melakukan pekerjaan apa pun. Ia hanya ingin Farel Aditya serius belajar dan menyelesaikan pendidikannya. "Aku nggak pernah meminta dia mengerjakan suatu pekerjaan, apalagi yang kasar, nggak pernah sekali pun. Jadi, tugas dia apa? Tugas dia adalah belajar, belajar, belajar," tuturnya.
Namun, belum satu pekan sekolah, Farel mendadak meminta berhenti. Hal itu membuat Richard Lee terkejut. Richard Lee lantas mencari cara agar Farel tetap bersekolah. Ia pun mulai memberikan 'ancaman' agar Farel mengurungkan keinginannya berhenti sekolah.
"Itu mengejutkan aku banget sih, karena sekolahnya itu belum sampai satu minggu, kalau nggak salah baru masuk 3 sampai 4 hari gitu ya," katanya.
"Masih masa adaptasi banget. Dia bilang mau berhenti sekolah dan semuanya sudah dibayarin ya menurut kalian apa respon aku? Bilang silakan berhenti sekolah ya nggak mungkinlah, pasti aku marah, pasti aku akan tegur dia," lanjutnya.
Dr Richard lalu mencari cara agar Farel tetap bertahan. Dan cara yang ia gunakan adalah dengan meminta ganti rugi. Richard Lee menyadari Farel tidak bisa mengembalikan uangnya. Oleh karena itu, ia yakin cara tersebut akan berhasil membuat Farel bertahan.
"Banyak uang yang sudah aku habiskan Rp47 juta. Tujuannya apa? Apakah suruh dia ganti? Aku tahu dia nggak punya duit dan tidak mungkin bisa mengganti uang tersebut. Maksud tujuanku adalah ya kalau misalnya kamu nggak bisa ganti, ya udah belajar aja di situ kayak gitu kan?," ujarnya.
Meski demikian, Richard Lee mengaku tidak mengharapkan uangnya benar-benar dikembalikan. Ia juga tidak membuat perjanjian apa pun dengan Farel saat memberikan bantuan.
"Kalau aku mengharapkan uang itu kembali, mungkin semua dari awal aku buat surat tertulis, (tapi) ini nggak ada surat tertulis. Jadi, aku membantunya itu ikhlas banget dan ini adalah usahaku untuk buat dia balik ke sekolah," pungkasnya.
Baca Juga : Kasun Pojok Bawa Semangat Kompetitif Warga Bejiharjo ke Malang
Klarifikasi dr Richard itu pun banjir dukungan dari para warganet. Tak sedikit dari mereka mendoakan dr Richard agar tetap selalu membantu orang yang membutuhkan bantuan.
"Jangan bosan bantu orang dokter masih banyak orang susah yang baik yg butuh bantuan dokter," tulis @eka***.
"Jangan pernah trauma untuk membantu orang dok, tetap menebar manfaat bagi banyak orang," tulis @agus***.
"dr Richard jgn trauma dan berhenti untuk jadi orang baik. Masih banyak anak2 hebat yg tdk mampu yg bisa dibantu dan teruskan cita2 dr Richard," tulis @henny***.
Sementara Farel Aditya juga buka suara soal dirinya yang dianggap kabur. Melansir dari akun tiktoknya @Userbarufarel2, Minggu (13/8/2023), Farel Aditya mengaku tidak berencana kabur, namun dirinya tak ingin masalah terus panjang.
"Maaf tapi bukan saya menolak untuk diantar pulang dan berencana kabur tapi saya cuma ga mau berkepanjangan,"ujarnya
"Lagian saya pergi sendiri toh jadi saya pulang sendiri," sambungnya.
Tak hanya itu, Farel Aditya pun tak ingin ada fitnah dalam permasalahan dengan Dr Richard Lee. "Semoga paham ya dan bukan saya mau berniat membela diri tapi saya menghindari fitnah fitnah," tegasnya.
Perseturuan diantara dr Richard dan Farel Aditya ini berawal dari pernyataan Farel yang diminta untuk mengganti uang dr Richard senilai Rp40 juta. Ia menuangkan cerita itu dalam sebuah cerita yang ia rekam. Dan cerita Farel Aditya ini tiba-tiba viral di Tiktok lewat akun bernama @talkerlibas.
"Disuruh ganti duit Rp 40 juta itu tuh, duit darimana? Jual ginjal?" ucap Farel, dikutip Jumat (11/8/2023).
Farel menambahkan, jika itu tidak dibayar, dia khawatir malah akan masuk penjara. "Aku ga tau mau cari darimana. Kalau misalnya kalau ga diganti aku masuk penjara ada lho video nenekku nangis-nangis sampai nelfon aku," tegasnya.
Hingga kini, perseteruan diantara keduanya belum menemukan titik terang dan bahkan hingga saat ini Farel dikabarkan belum bertemu dengan dr Richard Lee.