JATIMTIMES - Dari 18 Kandidat Presidium KAHMI Lumajang, akhirnya terpilih 5 orang yang akan memimpin KAHMI Lumajang selama 5 tahun yang akan datang.
Acara Musda yang sedianya sampai hari ini, Minggu (15/1/2023) berlangsung lebih singkat dan berkahir pada hari Sabt sore kemarin.
Baca Juga : Terjangkit Komplikasi Penyakit, PMI Asal Ngawi Meninggal di Hongkong
"Sudah ada 5 orang yan terpilih, selanjutnya kita tinggal menyusun kelengkapan organisasi, program kerja dan rencana pelantikan," kata Syamsudin Nabilah, sala satu presidium terpilih.
Samsudin Nabilah yang merupakan praktisi media di Lumajang belum bisa memastikan kapan pelantikan akan dilaksanakan, karena menunggu hasil rapat pengurus terpilih dulu.
"Kita akan bentuk pengurus, baru rencana pelantikan kita tetapkan," jelas Syamsudin Nabilah kemudian.
Lima orang yang terpilih sebagai Presidium KAHMI Lumajang adalah, DR. Mudhoffar dari akedemisi, Syamsudin Nabilah owner salah satu media di Lumajang, Reza Hadi, Anggota DPRD Lumajang, Syamsul Nurul Huda, ASN di lingkungan Pemkab Lumajang dan M. Toyib ASN di Kantor Kemenag Lumajang.
Sementara itu, Wabup Lumajang Ir. Hj. Indah Amperawati yang hadir dalam acara pembukaan Musda KAHMI Lumajang pada hari Sabtu kemarin, meminta kepada segenap anggota KAHMI untuk memberikan kontribusi pemikiran kepada pembangunan di Kabupaten Lumajang.
Baca Juga : Tolak Pakai Pengaman, Pria di Tulungagung Tewas Jatuh dari Mahoni
"KAHMI ini secara usia sudah mulai cukup umur, maka berikanlah kepada kami pokok-pokok pikiran tentang pembangunan Lumajang. Kalau urusan demo biar HMI saja," kata Wabup Lumajang.
Selain Wabup Lumajang yang merupakan anggota kehormatan KAHMI Lumajang, hadir juga Bupati Lumajan H. Thoriqul Haq yang membuka secara resmi Musda V KAHMI Lumajang.