JATIMTIMES - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan sebuah video yang memperlihatkan luka-luka yang dialami seorang wanita. Diduga karena mendapatkan kekerasan seksual, disekap, dipukuli hingga babak belur.
Video itu kali pertama diunggah @banjarnahor. Dalam unggahan itu tampak video diawali dengan foto seorang pria yang diduga pelaku kekerasan.
Baca Juga : Pamer Kemesraan dengan Maria Theodore, Jefri Nichol Akhirnya Go Public
"Dicari Andika Asmoro Putro, trigger warning! Kerja di Telkom Property Cikini," tulis pengguna Instagram tersebut.
Setelah foto pria yang diduga pelaku, selanjutnya ada foto bukti-bukti kekerasan yang diperoleh oleh seorang wanita (korban). Nampak dalam video itu mata sebelah kanan wanita itu memerah bagian dalamnya. Sementara bagian luarnya biru lebam seperti baru dipukul.
Tak hanya itu, bagian wajah wanita itu juga tampak luka-luka seperti bekas cakaran. Bahkan tangannya juga ada luka. Di bagian bibir juga seperti ada lukanya.
"Stop kekerasan pada wanita. Pria Ini Diduga Melakukan Kekerasan Seksual, Korban Disekap dan Dipukuli hingga Babak Belur," tulis pengguna Instagram tersebut.
Dia juga meminta bagi siapa saja yang menemukan diduga pelaku kekerasan itu agar melapor ke kantot polisi.
"Bagi yang melihat dan mengetahui keberadaan saudara Andika Asmoro Putro harap melapor ke Polsek terdekat untuk mempertanggung jawabkan tindakannya," lanjutan tulisan pengguna Instagram tersebut.
Dari keterangan pengguna Instagram itu diketahui bahwa diduga pelaku kekerasan adalah pacar dari wanita tersebut. Bahkan sang wanita itu juga telah melaporkan kasus kekerasan tersebut kepada polisi.
Sontak unggahan itu pun menyita perhatian warganet.
Baca Juga : Teliti Sidik Jari, Polisi Kantongi Identitas Perampok Rumah Dinas Wali Kota Blitar
"Korban juga harus segera bikin Laporan Polisi biar makin cepat ditemukan pelakunya," @adv_vera_v***.
"Nah ini baru percaya dapet pelecehan seksual dan kekerasan .. kalo nenek sihir kemarin Si PC sampe dibanting 3 kali kok gak babak belur, kita doakan untuk ibu yg di video semoga segera mendapat keadilan dan pelaku segera di hukum," @Nonik****.
"kalo ini aku percaya korban, nah kalo ibu PC eh gimana,"@eva_berkah_****.
"Emosi sama lakinya kek gk ngotak ingin ku berkata kasar sumpah blom nikah aja udh bisa kasarin anak org woi laki ko punya mama yaaa jgn gk ada otak kau," @qoriahtul***.
"Segera tangkap itu orang," @vetoxzen***.