free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Anggota TNI dan Polri Tulungagung Bagikan Paket Sembako pada Warga Terdampak Kenaikan BBM

Penulis : Muhamad Muhsin Sururi - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

12 - Sep - 2022, 22:43

Placeholder
Forkopimda Tulungagung memberangkatkan armada TNI-POLRI untuk menyalurkan paket sembako. Senin, 12/9/2022. (Foto: Ahmad for TulungagungTIMES)

JATIMTIMES - Anggota TNI dan Polri Kabupaten Tulungagung membagikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM. Kegiatan pembagian sembako itu diawali dengan apel bersama di lapangan Rejoagung, Desa Rejoagung, Kecamatan Kedungwaru dan dipimpim langsung oleh Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, Senin (12/9/2022).

Dalam kesempatan itu, Kapolres berpesan agar Babinsa dan Babinkamtibmas lebih solid lagi dalam menjalin sinergitas. Karena Babinsa dan Babinkamtibmas merupakan ujung tombak TNI-Polri yang ada di tengah-tengah masyarakat.

Baca Juga : OSHIKA Maba 2022/2023, Rektor Unisma: Predikat Mahasiswa Jadi Idaman, Hanya 10-15 % Anak yang Mampu Nikmati Pendidikan Tinggi

Kapolres mengaku, institusi TNI-POLRI dari kemarin-kemarin sudah membagikan bansos kepada masyarakat yang terdampak penyesuaian harga BBM. Dia juga berpesan kepada seluruh jajaran anggota, agar dalam bertugas maupun di luar tugas selalu menghindari segala bentuk pelanggaran.

"Laksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab, ikhlas dan amanah. Hindari segala bentuk pelanggaran," tegas AKBP Eko Hartanto. 

Eko mengungkapkan, kegiatan bansos yang dilaksanakan, ada sebanyak 650 paket sembako yang dibagikan. Untuk sasaran penerima bansos di antaranya adalah 200 paket sembako dibagikan di wilayah kota meliputi 7 titik lokasi.

7 titik lokasi yang dimaksud antara lain 15 paket sembako untuk warga kurang mampu di Kelurahan Kenayan, 20 paket untuk warga kurang mampu di Kelurahan Kepatihan, 27 paket untuk kaum dhuafa dan janda di Kelurahan Bago, 40 paket untuk tukang ojek konvensional di Terminal Gayatri.

Selain itu, 63 paket untuk warga di pemukiman kumuh dan pemulung Kelurahan Kutoanyar, 15 paket untuk warga kurang mampu di Kelurahan Kedungsoko, dan 20 paket untuk pedagang kali lima di Kelurahan Sembung.

"Sedangkan 450 paket sembako lainnya juga dibagikan oleh Polsek jajaran secara serentak melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas," ungkapnya.

Menurut Eko, kegiatan penyaluran bansos berupa paket sembako itu, akan dilakukan secara berkelanjutan. Meski hanya berupa paket sembako, dia berharap bantuan itu bisa memberikan manfaat dan sedikit meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak penyesuaian harga BBM.

Baca Juga : MasyaAllah... Ada Lautan Sampah di Sungai Kota Surabaya

"Kami berharap kepada masyarakat agar tetap bersabar dengan adanya penyesuaian harga BBM. Semoga bantuan yang kami berikan ini bisa bermanfaat," tutupnya.

Sementara itu, salah satu warga Kelurahan Kenayan Sutini (70) mengaku senang atas bantuan yang diberikan oleh TNI-POLRI kepadanya. Menurutnya, bantuan paket sembako yang diterimanya sangat berarti dan sangat bermanfaat.

Sutini juga mengucapkan terimakasih kepada jajaran TNI-POLRI atas bantuan paket sembako yang diterimanya. "Bantuan ini sangat berarti dan bermanfaat bagi kami," katanya.

Sekedar informasi, secara resmi kegiatan penyaluran bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM diberangkatkan oleh jajaran Forkopimda Tulungagung di Lapangan Rejoagung. Armada TNI-POLRI yang diberangkatkan akan menuju titik sasaran penyaluran bansos yang telah ditentukan.


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhamad Muhsin Sururi

Editor

Sri Kurnia Mahiruni