free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Cegah Demam Berdarah, Lapas Tulungagung Fogging Kantor dan Blok Hunian

Penulis : Anang Basso - Editor : A Yahya

15 - Feb - 2022, 22:39

Placeholder
Petugas saat melakukan fogging di dalam lapas Tulungagung / Foto : Dok Lapas / Tulungagung Times

JATIMTIMES - Dalam rangka mencegah demam berdarah, Lapas Tulungagung laksanakan kegiatan fogging. Penyemprotan dilakukan di area kantor dan blok hunian agar penyakit yang ditularkan oleh gigitan nyamuk ini dapat dicegah.

"Kegiatan fogging ini sebagai langkah pencegahan penyakit demam berdarah (DBD) di Lapas Tulungagung Kanwil Kementerian hukum dan HAM Jatim," kata Kalapas Tulungagung Tunggul Bawono, Selasa (15/02/2022).

Baca Juga : Razia Lampu Strobo dan Sirine, 3 Mobil Berhasil Dijaring Tim Gabungan Polres Tulungagung

Fogging di seluruh area kantor dan blok hunian warga binaan Pemasyarakatan (WBP) ini disebut Tunggul, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung. "Lapas merupakan area yang rawan menjadi tempat penyebaran demam berdarah karena banyaknya penghuni yang berada dalam satu ruangan," ungkap.

Sebelum dilaksanakan penyemprotan, terlebih dahulu dilakukan sosialisasi/pemberitahuan kepada para WBP supaya menutup makanan dan minuman agar terhindar dari asap fogging.

Usai pelaksanaan fogging diharapkan petugas dan WBP Lapas Tulungagung dapat terhindar dari demam berdarah (DBD). 

Baca Juga : 249 Orang Terpapar Omicron, Ini Penjelasan Kadinkes Lumajang

Selain itu Kalapas mengimbau kepada seluruh WBP untuk selalu menjaga kebersihan kamar dan blok hunian untuk mencegah munculnya sarang nyamuk penyebab demam berdarah (DBD).


Topik

Kesehatan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anang Basso

Editor

A Yahya