JATIMTIMES - Nasib nahas dialami oleh pria berinisial ST warga Dusun Tempel RT.001/RW.001 Desa Tanggulkundung, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung. Pasalnya pria berumur 56 Tahun ini terpeleset dan terjatuh di lubang pembuangan air saat hendak membersihkan sumbatan air di tempat cucian motor/mobil Desa setempat.
Kapolsek Besuki AKP Sumaji melalui Kasi Humas Polres Tulungagung Iptu Nenny Sasongko mengatakan, kejadian terjadi pada Jum'at (5/11/2021) sekira pukul 17.00 WIB.
Baca Juga : Update Dampak Banjir Bandang Kota Batu, Total Rumah Rusak dan Kerugiannya
Menurut Nenny, saat anggota Polsek Besuki melaksanakan patroli mendapat informasi dari masyarakat bahwa telah terjadi peristiwa meninggal dunia yang diduga terpeleset dan terjatuh di lubang pembuangan air.
Pada saat terjatuh, lanjut Nenny, kepala korban membentur lantai sehingga terdapat bekas luka memar di kepala sebelah kiri dan telinga kiri mengeluarkan darah.
"Atas kejadian tersebut korban berusaha dibawa ke RS Muhamadiyah Bandung dan sesampainya disana dinyatakan meninggal dunia," kata Iptu Nenny. Sabtu (6/11/2021).
Dijelaskan, kronologis kejadian berawal pada Jum'at (5/11/2021) sekira pukul 17.00 WIB, korban berniat untuk memperbaiki tempat cucian sepeda motor dan mobil yang aliran airnya tidak lancar.
Saat memperbaiki saluran air, korban sempat ditegur oleh sdri. Sukarmi untuk mengingatkan bahwa waktu sudah petang tetapi teguran itu tidak ditanggapi oleh korban. Kemudian terdengar suara mesin dinamo dinyalakan dan juga suara air dari selang mengalir.
Beberapa menit kemudian terdengar tiba-tiba suara "bluk" dan setelah dilihat oleh Sdri. Sukarmi dan Sdr. Mulyono terlihat korban ST terjatuh didalam lubang pembuangan air tempat pencucian.
Baca Juga : Bak Spider-Man, Maling ini Kabur dengan Lompat dari 1 Bangunan ke Bangunan Lain saat di Kepung Warga
"Tubuh serta kepala korban masuk didalam air setinggi 30cm, dan pada waktu terjatuh kepala korban bagian kiri memar diduga terbentur lantai dan telinga kiri korban mengeluarkan darah," jelasnya
Atas kejadian itu, selanjutnya korban di bawa ke RS Muhammadiyah Bandung dan sesampainya disana korban dinyatakan sudah meninggal dunia. Hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban, melainkan hanya memar di bagian kepala bagian kiri akibat benturan saat terpeleset dan telinga kiri mengeluarkan darah.
"Pihak keluarga korban sudah menyadari bahwa kejadian tersebut adalah musibah dan agar tidak di lakukan otopsi. Keluarga juga menerima dengan iklas dan meminta untuk segera dimakamkan," tutupnya.