JATIMTIMES - Kisah Trimah, seorang nenek asal Magelang yang dititipkan tiga anaknya ke panti jompo di Malang, viral dan menuai pro dan kontra. Sebagian berpendapat apa pun alasannya, orang tua harus dirawat oleh anaknya.
Namun tidak semua beranggapan demikian. Ada juga yang menilai tinggal di panti jompo bukan pilihan yang buruk. Setidaknya, saat ini justru banyak panti jompo 'fancy' yang menawarkan kenyamanan bagi para lansia.
Baca Juga : Faye Simanjuntak, Cucu Menko Marves Luhut yang Masuk Forbes 30 Under 30
Angela, seorang warganet pemilik akun Twitter @rahuelangela, membagikan impiannya untuk tinggal di panti jompo 'fancy' kelak saat lanjut usia. Menurut dia, ada banyak kegiatan di panti jompo yang justru menguntungkan.
"List panti jompo fancy yang akan aku survey 40 tahun lagi buat jadi tempat tinggalku nanti," cuit @Rahuellangela, dikutip Senin (1/11/2021).
Angela mengaku terusik dengan pro-kontra menitipkan orang tua ke panti jompo. Sebagai orang dengan kepribadian ekstrovert, ia membayangkan bahwa ada lebih banyak teman ngobrol saat dirawat di panti jompo.
Angela juga mempertimbangkan segala keterbatasan saat kelak sudah tidak lagi muda. Daripada merepotkan banyak orang, termasuk anak-anaknya, ia memimpikan tinggal di tempat yang lebih memungkinkan untuk bersosialisasi.
"Kalau sudah tua, kan nanti nggak bisa nyetir. Bahkan panggil taksi online pun belum tentu bisa karena keterbatasan fisik kayak mata," tutur Angela.
Sebelumnya, viral kisah tiga anak yang menitipkan orang tua mereka di panti jompo. Cerita itu jadi sorotan karena sebuah surat pernyataan penitipan orang tua mereka diunggah di media sosial.
Tak sedikit warganet yang kesal karena menilai ketiganya tidak bisa membalas budi kepada orang tuanya. Nenek itu bernama Trimah, orang tua asal Magelang, Jawa Tengah, yang dititipkan di panti jompo Griya Lansia Husnul Khotimah Malang.
Baca Juga : Khofifah Masuk 500 Muslim Berpengaruh Dunia, Promosikan Karakter Islam Moderat dari Indonesia
Dalam unggahan Instagram @malangdonasi, Griya Lansia Khusnul Khotimah menjelaskan kondisi Trimah sudah tidak bisa berjalan. Beliau hanya bisa merangkak.
Panti jompo tersebut juga mengungkap tulisan sang anak saat menitipkan orang tuanya. "Bersepakat untuk menyerahkan perawatan orang tua kami kepada Griya Lansia Husnul Khatimah Malang dikarenakan kesibukan kami masing-masing," demikian tulis tiga anak tersebut.
"Apabila orang tua kami meninggal dunia, maka kami menyerahkan proses pemakaman orang tua kami kepada Griya Lansia Husnul Khatimah. Surat keterangan ini dibuat tanpa paksaan dari pihak manapun," sambung surat itu.
Alasan yayasan tersebut mengunggah tulisan ketiga anak itu untuk menjadi pelajaran dan pengingat bagi banyak orang. "Demikian lah, semoga kita bisa memetik pelajaran," kata Griya Lansia Husnul Khatimah.
"Kami dari GRIYA LANSIA HUSNUL KHATIMAH MALANG, menyatakan SIAP merawat Mbah Trimah sampai tutup usia," sambungnya.