free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Jembatan Gantung Sepanjang 150 Meter Selesai, Ini Pesan Wabup Lumajang

Penulis : Moch. R. Abdul Fatah - Editor : A Yahya

20 - Aug - 2021, 00:28

Placeholder
Wabup Lumajang dalam acara syukuran jembatan gantung Kali Regoyo (Foto : Kominfo / JatimTIMES)

LUMAJANGTIMES - Jembatan gantung sepanjang 150 meter yang menghubungkan beberapa dusun di desa Jugosari dan desa Sumberwuluh kecamatan Candipuro Lumajang akhirnya selesai dibangun dan bisa dimanfaatkan oleh warga setempat.

Pada hari ini, Kamis (19/8) selesainya jembatan ini ditandai dengan acara syukuran yang dihadiri oleh Wakil Bupati Lumajang Ir. Hj. Indah Amperawati bersama warga setempat.

Baca Juga : Simpan Sabu, Warga Ranuwurung Ditangkap di Klakah

"Ini akan memberi akses ekonomi kepada masyarakat, termasuk untuk anak-anak sekolah yang biasanya harus melintas sungai yang cukup berhaya jika akan ke sekolah," kata Wabup Lumajang Ir. Hj. Indah Amperawati.

Disamping itu Bunda Indah, panggilan akrabnya, berharap dengan selesainya jembatan gantung sepanjang 150 meter ini akan memberikan manfaat yang besar bagi akses ekonomi masyarakat setempat.

Jembatan gantung yang diperkirakan merupakan jembatan gantung terpanjang di Jatim dibangun dengan dana APBN melalui Kementrian PUPR.

Sebelum ada jembatan ini, para pelajar sering libur sekolah jika aliran sungai sedang deras dan berbahaya jika dilalui.

Baca Juga : Kunjungan ke Kota Blitar, Irwasum Polri Jenguk Pasien di Rumah Isoter

"Saya berharap jembatan ini bisa digunakan dengan baik oleh warga dan jangan sampai kumuh," harapnya dalam acara syukuran hari ini .


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Moch. R. Abdul Fatah

Editor

A Yahya