Kabar baik menyeruak di tengah lonjakan kasus positif covid-19 di Kota Malang. Hal itu menyusul adanya penambahan pasien sembuh dari covid-19 sebanyak 13 orang.
"Hari ini tercatat ada 13 pasien sembuh. Kini total pasien sembuh dari covid-19 di Kota Malang menjadi 120 orang," ujar Kabag Humas Pemkot Malang Nur Widianto, Selasa (21/7/2020) malam.
Baca Juga : Jejak Buron Kasus Bank Bali Djoko Tjandra Terungkap, Kini Disebut Ada di Malaysia
Namun, seiring dengan peningkatan jumlah pasien yang telah sembuh, kasus positif baru juga masih melonjak. Gugus Satgas Covid-19 Kota Malang mencatat Selasa hari ini (21/7/2020) ada penambahan 17 kasus baru.
Dari penambahan itu, artinya warga Kota Malang yang terjangkit positif covid-19 saat ini mencapai angka 423. Rinciannya, selain yang sembuh, ada 33 pasien yang meninggal dan sisanya masih dalam perawatan.
Terkait penambahan 17 kasus positif baru ini, paling banyak dari wilayah Kecamatan Klojen sebanyak 5 warga. "Yaitu seorang laki-laki berusia 21 tahun, kemudian perempuan berusia 43 dan 69 tahun dengan status OTG (orang tanpa gejala), seorang perempuan berusia 54 tahun dengan kategori PDP (pasien dalam pengawasan). Sedangkan 1 pasien masih tahap pendataan," bebernya.
Jumlah positif terbanyak kedua dari wilayah Kecamatan Sukun, yakni ada 4 warga. Salah satunya seorang anak laki-laki yang masih berusia 9 tahun. "Tiga orang laki-laki dengan usia paling kecil 9 tahun, kemudian usia 50 dan 56 tahun berstatus OTG. Sedangkan 1 pasien masih dalam pendataan," ungkap Nur Widianto.
Selanjutnya di wilayah Kecamatan Blimbing dan Lowokwaru, masing-masing tercatat ada penambahan 3 orang. Dan 2 pasien lagi tercatat dari wilayah Kecamatan Kedungkandang, yakni perempuan berstatus PDP dengan usia 46 dan 62 tahun.
Baca Juga : Pisah Ranjang, Pria asal Surabaya Tewas Gantung Diri
"Untuk wilayah Lowokwaru itu, seorang perempuan berusia 53 tahun yang sebelumnya OTG dan usia 41 tahun melakukan swab mandiri. Satu pasien lainnya PDP. Sedangkan di wilayah Blimbing tercatat tiga orang, laki-laki usia 21 tahun OTG. Sisanya masih tahap pendataan," paparnya.
Sementara itu, kategori PDP di Kota Malang hingga hari ini mencapai 586 orang. Rinciannya, 64 dinyatakan meninggal dunia, 252 orang selesai masa perawatan, dan 270 orang dalam masa perawatan. Untuk data lain, tercatat ada 4.476 orang dengan risiko (ODR), 1.349 OTG, serta 1.075 orang dalam pantauan (ODP). Rincian untuk ODP, 76 orang masih tahap dipantau, 997 selesai pemantauan, dan 2 meninggal dunia.