Pasar Murah Disperindag Masih Jadi Idola Emak-Emak di Jember

24 - Oct - 2024, 09:46

Pasar murah yang digelar di halaman kantor Kecamatan Sumbersari (foto : Moh. Ali Makrus / Jember TIMES)


JATIMTIMES - Pasar murah yang digelar oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jatim bersama dengan Pemerintah Kecamatan Sumbersari Jember, Kamis (24/10/2024), masih menjadi idola kaum emak-emak.

Tidak hanya warga setempat yang berburu harga sembako murah, sejumlah emak-emak dari luar kecamatan juga ikut antre dan berburu sembako murah yang digelar di halaman kantor Kecamatan Sumbersari.

Baca Juga : Puguh Anggota DPRD Jatim Fraksi PKS Jalin Audiensi Bersama Komunitas Genpro, Sinergi Kuatkan UMKM

"Senang ada pasar murah, ada selisih harga dengan dipasaran, harga beras saja dipasaran untuk jenis medium harga hampir 70 ribu per lima kilonya, disini harganya 57 ribu per kilonya," ujar Desi, Ibu rumah tangga asal Kecamatan Kaliwates.

Desi berharap, program pasar murah seperti ini, sesering mungkin digelar, karena sangat membantu masyarakat kecil seperti dirinya. "Ya harapan kami, sering-sering ada pasar murah seperti ini," ujar Desi.

Camat Sumbersari Regar Jane, dalam kesempatan tersebut menyatakan bahwa pasar murah digelar hasil dari kolaborasi antara Pemkab Jember, dalam hal ini Kecamatan Sumbersari dengan Pemprov Jatim.

"Program pasar murah ini, kami gelar berkat kerja sama dengan Disperindag Jatim. Tujuan digelarnya pasar murah, untuk membantu meringankan warga kami dalam memenuhi kebutuhan sembako," ujar Regar.

Sementara Hasidah Rahmi Wijayanti selaku Kasi Pelayanan Teknis di UPT Kayu yang berada di bawah naungan Dinas Perindustrian Perdagangan Provinsi Jawa Timur, kepada wartawan menyatakan bahwa kegiatan pasar murah digelar secara rutin dan bergiliran di tiap kabupaten dan digelar hanya satu hari. Untuk di Jember, pihak yang mengajukan dari Kecamatan Sumbersari.

Baca Juga : Hasil Panen Belajar PGP, Pemkab Kediri Dorong Peran Guru Sebagai Agen Perubahan

"Pasar murah digelar di Kecamatan Sumbersari, karena memang ada permintaan dari pak camat ke Disperindag Provinsi, dan kami yang ditugaskan sebagai pelaksananya," ujar Rahmi, panggilan Hasidah Rahmi Wijayanti...

Baca Selengkapnya


Topik

Pemerintahan, Jember, pasar murah, disperindag,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette