25 Pedagang Buah di Kota Malang Dapat CSR, Wali Kota: Mendongkrak IPM
Reporter
Anggara Sudiongko
Editor
Dede Nana
10 - Feb - 2021, 10:09
MALANGTIMES - 25 pedagang kaki lima yang berjualan buah di kawasan Jalan Ade Irma Suryani, Kelurahan Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang bergembira.
Pasalnya, mereka yang dahulu berjualan menggunakan bedak yang kurang tertata, saat ini bakal lebih tertata dan rapi setelah mendapatkan bantuan gerobak buah.
Baca Juga : Wali Kota Kediri Terbitkan SK PPKM Berbasis Mikro
Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang Sapto Wibowo membenarkan jika pedagang di kawasan Jalan Ade Irma Suryani, Kelurahan Kauman mendapatkan bantuan gerobak buah baru.
"Ia benar, mereka (pedagang buah dikawasan Jalan Ade Irma Suryani) akan mendapatkan bantuan gerobak," jelas Sapto saat dihubungi, Rabu (10/2/2021).
Dijelaskannya, jika gerobak tersebut merupakan Corporate Social Responbility (CSR) dari Bank BRI yang diserahkan bersamaan dengan penyerahan CSR lainnya di SMAN 2 Malang, yang turut dihadiri oleh Wali Kota Malang Sutiaji.
"Gerobaknya memang hanya untuk pedagang buah di sana," ungkapnya.
Sementara itu, Wali Kota Malang Sutiaji menambahkan, CSR yang diberikan ini, mendorong dalam mendongkrak Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kota Malang.
“Ini akan mendongkrak sebuah perputaran ekonomi, yang pada gilirannya akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Karena pertumbuhan ekonomi atau income perkapita menjadi salah satu variabel IPM,” jelasnya.
Terdapat 3 indikator utama IPM, yaitu indikator kesehatan, tingkat pendidikan dan indikator ekonomi.
Hingga saat ini IPM Kota Malang adalah yang tertinggi kedua di Jawa Timur dengan angka capaian sebesar 81,45 persen di tahun 2020.
Untuk CSR lainnya yang diberikan, yakni pembangunan gapura SMA Negeri 2 Malang dan pembangunan Balai Pertemuan, Posyandu dan Pos Kamling RW VII, Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
“Di sini ada tiga, sudah masuk semua. Kesehatan ada Posyandu CSR-nya. Kedua pendidikan, gapura ini, yang ketiga adalah ekonomi pemberian gerobak. Tiga-tiganya menjadi kekuatan kita. Dan ukuran pemerintah berhasil tidaknya karena IPM,” jelasnya.
Baca Juga : Baca Selengkapnya