Banyak Aset Belum Tercatat, Dewan Minta Pemkot Malang Lebih Maksimal

23 - Nov - 2020, 06:37

Sidang Paripurna di Gedung DPRD Kota Malang belum lama ini (Pipit Anggraeni/MalangTIMES).


Banyaknya aset milik Pemerintah Kota Malang yang belum tercatat, terutama aset berupa tanah dan bangunan kembali disorot DPRD Kota Malang. Legislatif mendorong agar Pemerintah Kota Malang lebih maksimal dalam mengatasi beberapa aset daerah yang belum tercatat secara resmi.

Anggota DPRD Kota Malang, Lookh Mahfud menyampaikan, saat ini masih banyak aset yang seolah dibiarkan. Hal itu dikhawatirkan akan bisa diklaim secara sepihak kepemilikannya oleh perorangan. Jika demikian, maka itu akan sangat merugikan Pemkot Malang.

Baca Juga : Perda RTRW Direvisi, Ketinggian Bangunan Gedung Diubah

"Banyak persoalan yang mengendap terhadap pencatatan aset. Kemudian ada juga persoalan hukum. Tapi Pemkot malang melalui BKAD tidak menganggarkan cukup," katanya.

Politisi PAN itu berharap, anggaran yang disiapkan Pemkot Malang untuk melakukan pencatatan aset di tahun depan lebih dimaksimalkan lagi. Sehingga akan lebih banyak lagi aset yang bisa tercatat dan tidak dikhawatirkan diklaim oleh pihak perorangan.

"Kami harap BKAD support akan kebutuhan itu dan lebih leluasa menatanya lagi," terangnya.

Menanggapi itu, Wali Kota Malang Sutiaji menerangkan, Pemerintah Kota Malang setiap tahunnya selalu menganggarkan untuk kebutuhan pencatatan aset. Namun memang selalu sesuai dengan penghitungan dan kemampuan Badan Pertanahan Nasional (BPN).

"Kami bukan tidak menganggarkan, tapi kami sesuaikan dengan kesiapan BPN," terangnya.

Jika dianggarkan melebihi kemampuan BPN, Sutiaji khawatir akan meningkatkan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran Tahun Berkenaan (SiLPA). Sehingga, penganggaran selama ini memang melalui penyesuaian terlebih dulu.

"Jika BPN siap pencatatan seribu ya akan dianggarkan sesuai kemampuan itu," jelasnya.

Baca Juga : Galakkan Pertanian Mandiri, Wali Kota Sutiaji: Tahun Depan Seluruh PD Wajib Lakukan Urban Farming

Sementara itu, selama beberapa pekan terakhir Sutiaji juga memerintahkan jajarannya untuk kembali melakukan penataan terhadap beberapa aset yang dinilai masih bermasalah...

Baca Selengkapnya


Topik

Pemerintahan, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette