JATIMTIMES - Peristiwa kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di wilayah Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Kali ini melibatkan Yamaha F1ZR dan Yamaha Byson yang terlibat kecelakaan lalu lintas dan membuat tiga orang luka-luka.
Kanit Penegakan Umum (Gakkum) Satlantas Polres Malang Iptu Joko Taruna menjelaskan kronologi kecelakaan lalu lintas dua sepeda motor Yamaha yang terkenal dengan mesinnya yang kencang di kelasnya.
Baca Juga : Naik Sebesar Rp13.000, Begini Cara Cek Keaslian Emas Antam
Joko menjelaskan, kecelakaan lalu lintas bermula ketika Yamaha Byson dengan nomor polisi DK-3326-CA yang dikendarai Aldo Hendra Aprilian warga Kabupaten Lumajang berboncengan dengan M. Faishal Habibi melaju dari arah timur ke barat di Jalan Raya Jetis. Kendaraan melaju kecepatan sedang di sisi kiri pada Sabtu (11/1/2025) pukul 02.15 WIB.
"Sesampainya di TKP memotong jalan hendak putar balik ke timur, bersamaan dengan itu dengan arah yang sama di sebelah kanan berjalan Yamaha F1ZR dengan nomor polisi AG-6303-K yang dikendarai oleh M. Hafidz Rajib," jelas Joko, Sabtu (11/1/2025).
Dikarenakan jarak sudah terlalu dekat, sehingga Yamaha F1ZR tidak dapat mengendalikan sepeda motornya, akhirnya menabrak Yamaha Byson yang memotong jalan. Akibatnya, dua pengendara sepeda motor yakni Aldo Hendra Aprilian dan M. Hafidz Rajib mengalami luka-luka dan harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Baca Juga : Penanganan Wabah PMK Jatim, Penutupan Pasar Hewan Jadi Opsi Terakhir
Selain itu, dua sepeda motor yang terlibat kecelakaan lalu lintas mengalami kerusakan cukup parah. Khususnya sepeda motor Yamaha F1ZR saat olah TKP tampak mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan sepeda motor. Saat ini, peristiwa kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Yamaha F1ZR dan Yamaha Byson tersebut sedang ditangani oleh Unit Gakkum Satlantas Polres Malang.