free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Hiburan, Seni dan Budaya

Yovie & Nuno dan Kahitna Sukses Membius Ribuan Penonton di Batu Tourism Award 2024

Penulis : Prasetyo Lanang - Editor : Nurlayla Ratri

19 - Oct - 2024, 22:30

Placeholder
Kahitna tampil di acara Batu Tourism Award 2023 memeriahkan HUT ke-23 Kota Batu.(Foto: Prasetyo Lanang/JatimTIMES)

JATIMTIMES - Kahitna dan Yovie & Nuno tampil memukau pada perhelatan “Satnite Sensation – Batu Tourism Award 2024” di Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Sabtu (19/10) malam. Konser musik tersebut menjadi bagian dari rangkaian HUT ke-23 Kota Batu. Dengan lagu-lagu hits, dua grup musik tersebut sukses membius ribuan penonton.

Ribuan warga Kota Batu bisa menikmati musik dari dua grup musisi papan atas Indonesia itu secara gratis. Sejak sore hingga malam, agenda tersebut dirangkai dengan banyak penampilan sejumlah musisi lokal Kota Batu dan Malang Raya dalam konser bertajuk 'Sinergi Musisi Kota Batu 2024' itu.

.

Dibuka dengan penampilan Yovie & Nuno yang menyuguhkan lagu-lagu romantis andalannya. Grup musik yang menampilkan duet vokalis Adhyra Fajar Maulana dan Chico Andreas Sibuea ini, mengawali penampilannya dengan lagu ‘Tak Setampan Romeo’.

Baca Juga : Ganjar-Mahfud Tak Hadiri Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran

 

Selanjutnya harmonisasi suara Adhyra dan Chico semakin membius penonton setelah secara berurutan keduanya menyanyikan lagu ‘Mengejar Mimpi’, ‘Bunga Jiwaku’, dan ‘Dia Milikku’. Malam itu Yovie & Nuno juga menyanyikan single terbaru mereka bertajuk ‘Misal’. Riuh suara penonton bergemuruh ketika lagu ‘Sampai Akhir Waktu’, ‘Menjaga Hati’ dan ‘Janji Suci’ dilantunkan.

Suara penonton semakin menggema ketika lagu ‘Tanpa Cinta’ dan ‘Merindu Lagi’ dinyanyikan oleh grup yang dibentuk 2001 silam. Yovie & Nuno menutup penampilan mereka dengan lagu ‘Manusia Biasa’.

..

Semkin malam, kehangatan konser semakin terasa ketika Kahitna tampil dengan membawakan lagu pembuka ‘Soulmate’. Penonton terpukau oleh grup yang populer sejak era 90-an itu ketika hits-hits seperti ‘Cerita Cinta’, ‘Andai Dia Tahu’, ‘Tentang Diriku’, ‘Katakan Saja’, ‘TakKan Terganti’ disuguhkan. Lagu-lagu berikutnya yang mereka lantunkan adalah ‘Sejauh Dua Benua’, ‘Tak Sebebas Merpati’, dan ‘Mantan Terindah’.

Kahitna tampil mengesankan hingga penampilan mereka dengan lagu ‘Cantik’, yang menjadi lagu penutup. Lagu dengan lirik romantis itu disuguhkan dengan sangat memukau. Mereka mampu membuat penonton terbuai dalam lantunan suara Arsy dan Mario Ginanjar yang merdu dengan iringan instrumen yang dimainkan dengan syahdu oleh Yovie dan personel lainnya.

...

Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Arief As Siddiq mengatakan, bahwa gelaran musik dan Batu Tourism Award 2024 ini agenda memperingati hari jadi Kota Batu ke-23 sekaligus rangkaian Kalender Wisata Kota Batu. Mengenai penampilan musisi lokal, pihaknya memfasilitasi para seniman Kota Batu untuk bisa tampil bersama artis nasional.

"Kegiatan ini berdasarkan masukan dari masyarakat. Yang pada kesempatan ini kita tampilkan musisi nasional yaitu Kahitna," ucapnya.

Dengan event musik tadi malam yang melibatkan musisi Kota Batu, ia berharap dapat meningkatkan kualitas musisi lokal secara regional hingga terus naik kelas.

Baca Juga : UIN Malang Gelar Konferensi Internasional Dialog Antaragama untuk Rekonsiliasi dan Ketahanan di Thailand

 

Ia mengutarakan, tampilan musisi nasional ini juga menjadi daya tarik tersendiri terhadap wisatawan untuk hadir di Balaikota Among Tani. Sebab, wisatawan yang menyaksikan gelaran musik bukan saja warga Kota Batu dan Malang Raya tetapi juga banyak dari luar kota.

"Jadi, para wisatawan ini sudah bermalam di kota ini. Maka, kita sukseskan hari jadi Kota Batu ke 23 dengan pagelaran musik dengan musisi lokal dan artis nasional," tambah Arief.

Untuk diketahui, Event tersebut juga menjadi ajang penganugerahan Batu Tourism Award 2024 yang merupakan penghargaan untuk instansi pemerintah, institusi swasta, dan pelaku usaha yang berkontribusi secara aktif dalam memajukan sektor pariwisata Kota Batu. Anugerah tersebut sebagai bentuk apresiasi dan motivasi demi semangat kemajuan dan keberlangsungan Kota Wisata Batu dan kesejahteraan masyarakat.

....

Ikut menikmati konser musik hingga akhir, Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai menyebut bahwa adanya artis dari lokal dan nasional memberikan semangat baru. "Artinya, ini semangat buat kita semua bahwa warga Batu bisa saja mereka nanti naik di tingkat nasional dari potensi-potensi yang dimiliki Kota Batu," terang Pj Aries, saat berada di stand PKL, halaman Balaikota Among Tani, Kota Batu.

Bahkan, dengan tampilnya musisi lokal yang bersanding dengan musisi nasional, menurutnya, dari musisi lokal ini terinspirasi untuk naik level ke nasional. Lebih dari itu, Aries menyatakan, merayakan hari jadi Kota Batu ke 23 ini memberikan peluang kepada semua kalangan pedagang untuk mengangkat perekonomian masyarakat pada umumnya.

"Makanya, kita undang para PKL kita untuk bergabung di sini untuk jualan. Supaya, ekonomi semuanya bisa berjalan dengan baik," tandasnya.


Topik

Hiburan, Seni dan Budaya Batu Tourism Award Dinas Pariwisata Kota Batu Yovie & Nuno Kahitna



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Prasetyo Lanang

Editor

Nurlayla Ratri