JATIMTIMES - Singkong rebus salah satu makanan yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia. Umumnya, singkong rebus dijadikan sebagai menu sarapan atau camilan sehat.
Singkong juga salah satu sumber karbohidrat kompleks yang bermanfaat untuk tubuh manusia seperti meningkatkan energi, menjaga berat badan, mengoptimalkan massa otot, mengatur gula darah, sampai mendukung kesehatan otak.
Baca Juga : Surabaya Jadi Tempat Simulasi Makan Bergizi Gratis, Relawan Sebut Eri Cahyadi Piawai Berkomunikasi
Diketahui untuk satu porsi singkong matang seberat 3,5 ons atau 100 gram. Sementara sisanya berasal dari protein dan lemak.
Namun meski memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh, ada beberapa makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan singkong rebus ini karena efeknya bisa menganggu kesehatan tubuh.
Lalu apa saja makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan singkong rebus? Dilansir dari Healthline, berikut makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan singkong rebus:
1. Jeruk
Jangan coba-coba konsumsi singkong rebus bersamaan dengan jeruk atau makanan asam lainnya. Kombinasi keduanya dapat memicu masalah pencernaan seperti perut kembung.
Selain jeruk, hindari juga asupan tomat, cuka, dan makanan lainnya yang bersifat asam.
2. Susu
Hindari juga memadukan singkong rebus dengan segelas susu hangat. Perpaduan keduanya hanya akan menghasilkan produksi asam berlebih yang bisa berdampak buruk terhadap kesehatan.
Selain susu, hindari juga asupan singkong rebus bersamaan dengan sumber protein lainnya seperti daging ayam, sapi, dan ikan.
3. Dessert
Kombinasi singkong dengan makanan manis seperti dessert yang mengandung tinggi gula bisa memicu masalah pencernaan. Kombinasi keduanya juga bisa meningkatkan kadar gula darah.
Jangan lupa untuk selalu mengonsumsi singkong dalam bentuk matang. Pasalnya, singkong mentah mengandung senyawa berbahaya.