free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Stafsus Menkeu Unggah Bukti Rekaman CCTV Pemeriksaan Robot Medy Renaldy di Bea Cukai 

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Yunan Helmy

09 - May - 2024, 01:04

Placeholder
Momen petugas pengiriman barang DHL unboxing robot milik YouTuber Medy Renaldy. (Foto: X @prastow)

JATIMTIMES - Belum lama ini viral keluhan YouTuber Medy Renaldy soal pengiriman robot sampel yang tertahan lama hingga kemasan paket yang rusak usai diperiksa Bea Cukai.

Merespons keluhan tersebut, Staf Khusus Menteri Keuangan, Yustinus Prastowo, pun mengunggah klarifikasi berupa rekaman CCTV saat pemeriksaan di Bea Cukai. 

Baca Juga : Penuhi Standar Kompetensi, 32 Pejabat Eselon IV Kota Malang Ikuti Pelatihan Manajerial

Dalam postingannya di X pribadinya pada Rabu (8/5), Prastowo menyebut  rekaman CCTV yang diunggah sudah mendapatkan izin dari perusahaan pengiriman DHL. 

"Izin menyampaikan klarifikasi. Atas seizin DHL, kami unggah video rekaman cctv unboxing robot Megatron milik Mas @medyrenaldy_. Hal ini kami sampaikan sbg bentuk transparansi dan akuntabilitas," ungkap Prastowo, dikutip dari akun X pribadinya @prastow. 

Tampak dalam video tersebut, yang melakukan unboxing sampai menyegel kembali barang kiriman robot adalah petugas DHL. Itu pun dilakukan dengan hati-hati. 

"Petugas BC (yang duduk di depan komputer) hanya mengamati jenis dan dimensi barang untuk keperluan mencari referensi harga," ujarnya. 

Dengan demikian, ditegaskan Prastowo, bahwa tuduhan petugas Bea Cukai telah membongkar dan merusak barang tidaklah benar. "Kami mengucapkan terima kasih untuk perhatian, saran, masukan yang diberikan. Mohon maaf pula atas kekurangan dalam memberikan pelayanan," katanya. 

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. Dukungan Anda semua akan sangat berarti. Salam hangat," pungkas Prastowo. 

Sebelumnya, YouTuber yang kerap membagikan review mainan, Medy Renaldy, sempat mengeluh karena mainan yang dikirim untuk dirinya dari luar negeri tertahan di Bea Cukai Soekarno-Hatta. Mainan itu merupakan robot Megatron yang bisa auto-transform, kiriman dari Robosen untuk direview.

Setelah mendapatkan barangnya, Medy mengaku sedih karena kemasan barang diterima dalam keadaan rusak. Terdapat solatip bertuliskan 'opened & resealed by customs' atau dibuka dan disegel kembali oleh Bea Cukai.

"Terima kasih yang sudah meramaikan kemarin. Sedikit banyaknya, itu sangat membantu saya mendapatkan paket Megatron saya. Tapi, isinya bikin saya lumayan sedih, kok bisa sampai penyok dan sobek seperti ini?" cuit Medy di akun X pribadinya. 

Tidak hanya kemasan luar, kemasan dalam yang berisi charger juga diperlihatkan dalam keadaan sobek. "Ini kan ada cara bukanya dong kalau emang mau dicek gitu lho, kok bisa sampai sobek gini sih? Nggak mungkin, aduh, ahelaaah, buat review lho ini," kata Medy dengan suara kesal.

"Cassan doang lho ini, ya Allah, liat tuh, ya Allah, kalau dicek nih, siapapun nih, saya tidak menyalahkan siapapun ya, tapi siapapun pihak yang ngecek, harusnya kalau sudah dibuka, dirapihin gitu. Ini udah dibukanya disobek, kayak gini coba, masa iya sih Robosen ngirim ke gua begini, mereka mau ditampilin di YouTube gua kayak gini," tambahnya.

Baca Juga : Lagi Hamil Anak Kedua, Aktris Tengku Dewi Bongkar Perselingkuhan Suami 

Selain kemasan yang dalam keadaan sobek, Medy juga memperlihatkan salah satu lock di box yang rusak alias dalam keadaan kendur. Ia tidak habis pikir kenapa itu bisa terjadi.

"Ini tuh gunanya kalau kita sudah buka semua lock-nya, kita baru bisa buka box-nya. Tapi yang ini nggak bisa, ini kendor, nggak tahu kenapa. Banyak kemungkinan lah ya, tapi yang jelas ini rusak," ucap Medy.

Tak hanya itu. Medy juga mengungkapkan bahwa ada bagian paket robot tersebut yang hilang setelah dibongkar oleh pihak Bea Cukai.

"Update gua baru aja syuting Megatron dan ternyata setelah gua cek ada yang hilang isinya," kata Medy Renaldy melalui akun TikTok @medyrenaldy_.

Medy Renaldy juga menyebut ada bagian paket yang hilang, dalam hal ini. Yaitu sebuah koin anniversary Transformers yang ke-40 tahun, dan menurutnya bagi seorang kolektor itu sengat berharga.

"Yang di mana isinya buat gua cukup penting buat para kolektor karena itu adalah koin spesial 40 tahun anniversary Transformers," ungkapnya.

Kemudian ia juga menjelaskan bahwa koin itu disimpan di bawah sebuah buku panduan, namun ternyata setelah dilihat barangnya tidak ada sama sekali.

"Ini harusnya di bawah sini itu, ini manual book ya dan harusnya ini ada kotak lagi isinya koin gitu," ujarnya.

Padahal, Medy mengatakan paket tersebut secara keseluruhan telah diperiksa dengan sangat teliti. Namun, koin yang ia maksud tidak ada sama sekali. Diduga koin 40 tahun anniversary Transformers itu hilang setelah paket tertahan beberapa hari di Bea Cukai.


Topik

Peristiwa Stafsus menteri keuangan Bea Cukai robot tertahan di Bea Cukai YouTuber Medy Renaldy



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Yunan Helmy