JATIMTIMES - Gas pada oven milik perusahaan pengolahan jagung yang berlokasi di Desa Gading, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang bocor. Tersiar kabar melalui pesan berantai WhatsApp, warga setempat sempat diungsikan karena kebocoran gas tersebut.
Ketika dikonfirmasi, Kapolsek Bululawang Kompol Ainun Djariyah membenarkan adanya kebocoran gas tersebut. Namun hasil penelusuran polisi, hingga kini belum terkonfirmasi jika warga setempat harus diungsikan lantaran terjadi kebocoran gas.
Baca Juga : Kawasan Heritage Kayutangan Masih Disorot: Butuh Lebih dari Sekadar Dipermak Tampilannya
"Terjadi kebocoran gas oven benih jagung, kejadiannya pada hari Sabtu (6/4/2024) sekitar pukul 20.50 WIB," ungkap Ainun saat dikonfirmasi Minggu (7/4/2024).
Data kepolisian menyebutkan, kebocoran gas tersebut terjadi di perusahaan pembibitan benih jagung milik PT Prasad yang berlokasi di Jalan Raya Desa Gading, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang.
"Akibat kebocoran gas tersebut mengakibatkan adanya kepulan asap gas dan suara yang cukup bising," terang Ainun.
Kejadian tersebut kemudian oleh PT. Prasad dikoordinasikan kepada perusahaan pemasok gas. Kebocoran baru teratasi setelah perusahaan pemasok gas mematikan gas yang berasal dari kendaraan pengisi ke tempat pengisian gas.
"Tidak lama kemudian, kebocoran gas tersebut bisa ditangani dengan cara mematikan aliran gas dari kendaraan gas pengisian yang dilakukan oleh Tim Operator," tuturnya.
Baca Juga : Rokok Ilegal Makin Marak, Pengusaha Sebut Akibat Tarif Cukai Naik
Ainun mengungkapkan, berdasarkan penyelidikan sementara, kebocoran gas diduga disebabkan karena selang pengisian gas pecah.
"Kebocoran gas tersebut tidak sampai mengakibatkan adanya korban jiwa," pungkas Perwira Polri dengan pangkat satu melati ini.