free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Siswa Jatim Terbanyak Lolos SNBP, DPRD: Ada Peran Penting Guru dan Orang Tua

Penulis : Muhammad Choirul Anwar - Editor : A Yahya

01 - Apr - 2024, 16:43

Placeholder
Anggota Komisi E DPRD Jatim Sri Untari Bisowarno.

JATIMTIMES - Jawa Timur (Jatim) menjadi provinsi dengan jumlah siswa terbanyak yang lolos masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) pada tahun 2024. Atas capaian tersebut, Anggota Komisi E DPRD Jatim Sri Untari Bisowarno mengaku bangga dan bersyukur. 

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim ini menuturkan, keberhasilan tersebut tidak dapat dipisahkan dari semangat belajar yang tinggi dari para siswa. Menurutnya, mereka telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras yang luar biasa untuk meraih prestasi tersebut.

Baca Juga : Dishub Kota Batu Kaji Kembali Angkot Gratis Untuk Pelajar, Ribuan Wali Siswa Sambut Antusias

"Tentu saja, di balik kesuksesan para siswa, terdapat peran penting dari guru dan tenaga pendidik. Guru-guru kita memiliki tanggung jawab yang besar sebagai pembentuk karakter dan moral generasi bangsa. Dukungan dan bimbingan mereka sangatlah berarti bagi perkembangan siswa," ungkapnya, dikonfirmasi Senin (1/4/2024).

Selain itu, peran orang tua juga tidak kalah pentingnya dalam memberikan dukungan dan lingkungan belajar yang kondusif bagi anak-anak mereka. Karena itu, Sri Untari mengajak seluruh orang tua untuk terus mendukung dan mendorong anak-anak mereka meraih prestasi yang lebih tinggi di bidang pendidikan.

"Dalam era teknologi yang semakin maju, tantangan dalam dunia pendidikan pun semakin besar. Namun, kita percaya bahwa dengan semangat, dedikasi, dan kolaborasi yang kuat, kita dapat melahirkan generasi pemimpin yang hebat, tangguh, dan menjadi tauladan," papar legislator asal Dapil Malang Raya ini.

Dengan semangat yang tinggi dan komitmen yang kuat, Sri Untari yakin Jatim akan terus menjadi pioner dalam bidang pendidikan dan menghasilkan generasi-generasi yang unggul dan berkualitas untuk mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia. 

Berdasarkan data resmi, pada tahun 2024, dari total terdapat 100.981 siswa Jatim yang mendaftar SNBP, ada 24.423 siswa yang berhasil lolos dan tersebar di berbagai program studi di PTN Akademik dan PTN Vokasi. Terdapat peningkatan sebanyak 946 siswa dari tahun sebelumnya.

Baca Juga : Kompetisi Liga 1 Ditunda, PSSI Ingin Fokus Prestasi Timnas Indonesia

Dari jumlah tersebut, sebanyak 20.237 siswa diterima di PTN Akademik dari 90.292 pendaftar, sementara 4.186 siswa diterima di PTN Vokasi dari 10.689 pendaftar. Data tersebut menunjukkan bahwa Jatim konsisten mempertahankan predikat sebagai provinsi dengan jumlah siswa terbanyak yang lolos SNBP selama lima tahun berturut-turut sejak tahun 2020.

"Prestasi ini tidak hanya membanggakan, tetapi juga menggambarkan komitmen kuat Jawa Timur dalam memajukan pendidikan dan mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk masa depan bangsa," pungkas Sri Untari Bisowarno.


Topik

Pendidikan Snbp seleksi mahasiswa baru Sri Untari bisowarno



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhammad Choirul Anwar

Editor

A Yahya