JATIMTIMES - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Fanta Bidang Pemilih Muda, Arief Rosyid, menyebut penampilan cawapres Gibran Rakabuming Raka berhasil menambah elektoral di kalangan pemilih muda. Arief menyebut Gibran telah mengubah keraguan anak muda menjadi memilih dirinya.
"Tentu kita senang bahagia karena apa yang terpotret di survei itu kan sebenarnya cerminan dari apa yang kita peroleh dukungan dari masyarakat gitu ya. Saya secara tim juga di Fanta kan hampir tiap hari nih jalan di daerah-daerah terus dan memang atmosfernya sih jauh berbeda dibanding awal-awal ya, apalagi pasca debat Mas Gibran kemarin," kata Arief kepada wartawan, Jumat (29/12/2023).
Baca Juga : Viral Gus Miftah Bagi-Bagi Uang Segepok di Acara Kampanye Prabowo-Gibran, Diduga di Madura
Ia mengatakan karakteristik pemilih muda akan menentukan pilihannya secara rasional. Menurutnya, kalangan ini dapat digaet suaranya lewat penampilan Gibran di debat cawapres.
"Jadi kita merasakan betul yang muda-muda itu yang lebih rasional itu mereka itu menyadari bahwa dulu kan banyak keraguan soal Mas Gibran ya dianggap irit (bicara) dan lain-lain, tapi belakangan setelah Mas Gibran debat sukses itu akhirnya sekarang semua anak-anak muda menganggap Mas Gibran ini adalah representasi anak muda gitu, ya," ujar Arief.
Meski begitu, Arief mengatakan pihaknya tak akan terlena dengan hasil survei yang menunjukkan elektabilitas Prabowo-Gibran unggul. Dia menekankan kubu paslon 02 terus bekerja keras dengan target yang lebih spesifik, yakni bisa menang dalam satu putaran pilpres.
"Cuma kan selalu kita diingatkan oleh Mas Gibran sama Pak Prabowo bahwa kita nggak boleh jumawa, kita nggak boleh berhenti dengan survei-survei yang bagus sekarang, tapi justru itu yang kita gas lagi gitu," ujar Arief.
"Bahwa apa yang kita temukan di daerah ini yang cerminan hasil survei itu pula yang kita harus benar-benar pastikan kemenangan satu putaran itu di depan mata. Jadi saya sering bilang ke teman-teman, sekarang sih Pak Prabowo-Mas Gibran itu bukan lagi kalah menang, ya, tapi apakah menang satu putaran atau dua putaran, gitu," katanya.
Adapun pernyataan Arief itu disampaikan usai Lembaga Survei Jakarta (LSJ) merilis hasil survei dan menunjukkan Prabowo Subianto unggul di debat capres dan Gibran Rakabuming Raka unggul di debat cawapres.
Survei ini digelar 22-27 Desember 2023 terhadap 1.200 responden. Populasi survei adalah seluruh warga negara Indonesia (WNI) minimal berusia 17 tahun. Survei digelar setelah debat perdana capres pada 12 Desember dan debat cawapres pada 22 Desember lalu.
Baca Juga : Kiai Marzuki Dicopot dari Ketua PWNU Jatim, Netizen: Khofifah Enggak Dipecat?
Survei dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara melalui telepon oleh tenaga terlatih dengan bantuan/pedoman kuesioner. Pemilihan sampel dilakukan dengan multistage random sampling dengan margin of error sekitar ±2,83%.
Direktur Riset LSJ Fenta Ardianto mengatakan 42,5% responden menyebut Prabowo Subianto tampil terbaik saat debat capres. Kemudian posisi kedua Anies dengan 26,4% dan posisi ketiga Ganjar dengan 24,6%.
"Berdasarkan hasil survei LSJ, terlihat bahwa opini responden terbagi dalam penilaian terhadap penampilan Capres pada debat perdana. Sebanyak 42,5% responden menyatakan bahwa Prabowo tampil sebagai capres yang terbaik," kata Fenta dalam jumpa pers virtual, Kamis (28/12).
"Sementara itu, 26,4% responden berpendapat Anies memberikan penampilan terbaik dalam debat tersebut. Sedangkan 24,6% responden berpendapat bahwa Ganjar memberikan penampilan yang terbaik dalam debat yang telah diselenggarakan," imbuhnya.