JATIMTIMES - Pemkot Batu melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Batu berhasil meraih penghargaan yang membanggakan.
Prestasi yang diberikan Pemprov Jawa Timur tersebut yakni sebagai Pemerintah Daerah dengan Kinerja Pertumbuhan Realisasi Investasi Terbaik di Jawa Timur Tahun 2023.
Baca Juga : Kalender Event 2024 Kota Batu Punya 66 Agenda, Berikut Jadwalnya
Diraihnya penghargaan itu lantaran setiap tahunnya pertumbuhan investasi di Kota Batu naik tajam. Pada saat pandemi Covid-19 Tahun 2022 tercatat Rp 56,534 Miliar. Kemudian pada Triwulan III Tahun 2023 mencapai Rp 173,616 Miliar.
“Meskipun baru berusia 22 tahun, pertumbuhan realisasi investasi Kota Batu mulai dari Tahun 2022 hingga Triwulan III Tahun 2023 mencapai kenaikan 207,10 persen,” ucap Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai.
Capaian ini menempatkan Kota Batu di posisi 6 pertumbuhan investasi. Sehingga Kota Batu dinobatkan sebagai Pemerintah Daerah dengan Kinerja Pertumbuhan Realisasi Investasi Terbaik di Jawa Timur Tahun 2023.
Hingga saat ini rupanya menjadi daya tarik sendiri bagi investor untuk berinvestasi di Kota Batu. Tentunya diraihnya prestasi ini membuat Aries sangat sumringah.
“Tidak mudah bagi daerah untuk tetap tumbuh di sektor ekonomi dan investasi, terutama pasca pandemi Covid 19,“ imbuh Aries, Sabtu (16/12/2023).
Pertumbuhan investasi merupakan salah satu prioritas Aries dalam menjalankan amanahnya memimpin Kota Batu. Tentunya, capaian ini tidak lepas dari langkahnya membentuk Tim Percepatan Investasi dan Pelaksanaan Berusaha Kota Batu pada 26 Mei 2023 lalu.
Baca Juga : Peroleh Kredit MLT BPJS Ketenagakerjaan, Developer Bangun 200 Rumah Pekerja
Tim ini dihadirkan untuk membangun ekonomi daerah sekaligus berkolaborasi menjalankan Peraturan Daerah Kota Batu Nomor 2 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.
Kemudian dilakukan digitalisasi pelayanan perizinan. Capaian ini, antara lain dengan diterapkannya perizinan berbasis digital yang terintegrasi yakni SI KUAT DI KAT (solusi pelaku usaha menjadikan investasi ekonomi meningkat).
Inovasi ini berkolaborasi dengan semua dinas terkait dan juga pengusaha wisata untuk mengatasi persoalan-persoalan bagi usaha mikro dan kecil di Kota Batu terkait perizinan, perizinan dengan Dinas Kesehatan, Dinas Ketenagakerjaan, BPJS, permodalan, pemasaran dan sebagainya.