free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Duka Cita Mendalam Arema FC Atas Wafatnya Eddy Rumpoko

Penulis : Hendra Saputra - Editor : Nurlayla Ratri

30 - Nov - 2023, 18:40

Placeholder
Eddy Rumpoko (pakai kemeja) saat bersama Aremania (foto: Instagram @memoryarema)

JATIMTIMES - Duka cita mendalam dirasakan oleh keluarga besar Arema FC atas berpulangnya Eddy Rumpoko. Mantan Wali Kota Batu periode 2007-2017 itu diinformasikan wafat pada Kamis (30/11/2023) sekitar 5.30 WIB pagi.

General Manager Arema FC, Muhammad Yusrinal Fitriandi mengaku bahwa keluarga besar tim Singo Edan saat ini kehilangan sosok Eddy Rumpoko. Dan pihaknya kaget ketika menerima informasi tersebut.

Baca Juga : FKKPI: Eddy Rumpoko adalah Kota Batu, Kota Batu adalah Eddy Rumpoko

“Arema FC menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Bapak Eddy Rumpoko, semoga Almarhum ditempatkan di tempat terbaik oleh Allah SWT, keluarga yang ditinggalkan juga diberikan kesabaran dan ketabahan,” ungkap Yusrinal Fitriandi.

Inal, sapaan akrab Muhammad Yusrinal Fitriandi menyebutkan bahwa Eddy Rumpoko adalah salah satu sosok yang tidak bisa lepas dalam perjalanan tim Singo Edan. Sebab, keluarga Eddy Rumpoko tercatat sebagai salah satu tokoh pendiri Arema.

“Kita semua tahu dedikasi almarhum untuk tim Singo Edan, demikian juga dengan yang dilakukan oleh sang ayah, Ebes Sugiyono yang merupakan salah satu tokoh pendiri Arema,” tambah Inal.

Sebagai informasi, Eddy Rumpoko wafat pada usia 63 tahun di RS dr Kariyadi Semarang sekitar pukul 5.30 WIB. Kabar itu pun sangat mengejutkan dan tersebar dengan cepat melalui grup-grup WhatsApp.

Nampak beberapa pejabat pemerintah daerah di Malang Raya, tokoh masyarakat, dan tokoh agama juga sudah membuat ungkapan duka cita melalui status WhatsApp dan media sosial mereka.

Baca Juga : Karangan Bunga hingga Tokoh Masyarakat Berdatangan di Rumah Duka Eddy Rumpoko

Adik almarhum Eddy Rumpoko, Agus Soegiono menjelaskan jika almarhum meninggal dunia saat menjalani perawatan di RS akibat diabetesnya naik.

“Informasi yang saya dapat Mas Eddy makan sambel terus diare yang gak berhenti hingga akhirnya lemas dibawa ke RS. Dugaannya keracunan sehingga berdampak ke jantung,” kata Agus.


Topik

Peristiwa Eddy Rumpoko ER kota batu Arema serangan jantung



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hendra Saputra

Editor

Nurlayla Ratri