JATIMTIMES - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memberikan pesan kepada KSAD Jenderal TNI Agus Subiyanto. Yudo meminta agar Agus menjaga netralitas TNI di Pemilu 2024. Pesan itu disampaikan usai kegiatan serah terima jabatan (sertijab) di Mabesad, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).
"Tentunya kepada Jenderal TNI Agus Subiyanto untuk melanjutkan program-program kerja yang selama ini sudah dirancang sudah disiapkan Jenderal Dudung sehingga nanti di tahun 2024 kita menghadapi pemilu nanti kita sudah siap. Dan tentunya netralitas TNI yang harus kita junjung tinggi kita komitmen karena hanya netralitas TNI, TNI netral saya yakin pemilu ini dapat berlangsung dengan baik aman lancar dan sejuk," kata Yudo.
Yudo menegaskan kunci dari semuanya adalah TNI harus netral.
Baca Juga : Dapat Julukan Kota Parkir, Pendapatan Parkir di Kota Malang Kok Masih Belum Optimal?
"Ya kuncinya selalu saya sampaikan adalah TNI harus netral, yang selalu saya tekankan kepada Pak Agus untuk menjaga netralitas TNI, ya tentunya Angkatan Darat, Laut, Udara," sambungnya.
Tak hanya itu saja, Yudo juga mengatakan jika Agus harus menyiapkan beberapa hal dalam menghadapi tahun politik. Dari kesiapan personel hingga kekuatan.
"Iya, ini di tahun 2024 karena memang tahun pemilu. Tapi yang tugas utama tentunya dari Angkatan Darat kan selaku pembina kekuatan, ya harus menyiapkan Alutsista, menyiapkan personel, materiil, semuanya," ujarnya.
Pada kesempatan itu juga, Jendral TNI Dudung Abdurachman mengungkap keyakinannya pada KSAD Agus. Ia yakin jika Agus bisa meningkatkan profesionalitas prajurit dari pelatih hingga kesejahteraan.
"Saya sampaikan kepada Pak Agus, pengganti saya, saya tidak terlalu sulit untuk menserahterimakan, karena beliau wakil saya, sehingga tahu betul apa yang saya kerjakan. Dan saya yakin, yang dikerjakan adalah bagaimana kegiatan internal, peningkatan profesionalisme prajurit, baik latihan, pendidikan dan kesejahteraan," kata Dudung.
Dudung berharap Agus juga meningkatkan kegiatan eksternal dari ketahanan pangan hingga masalah sunting. Dia yakin Agus bisa menjalani semua program TNI AD dengan baik.
"Dan yang kedua adalah bagaimana meningkatkan kegiatan-kegiatan yang berdampak kepada masyarakat. Kegiatan eksternal seperti ketahanan pangan, food estate, manunggal air, kemudian stunting, kemudian Babinsa masuk dapur warga, dan sebagainya, beliau sudah tahu," katanya.
Baca Juga : OJK Hentikan Penyaluran Pembiayaan Akulaku, Ternyata Ada Sosok Crazy Rich China di Baliknya
"Dan saya yakin sudah tinggal running, dan harapan saya ke depan TNI Angkatan Darat semakin profesional, maju dan tentunya yang paling penting adalah TNI Angkatan Darat selalu di hati rakyat," tambahnya.
Sebelumnya, Jenderal TNI Agus Subiyanto telah resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD). Kini Jenderal TNI Dudung Abdurachman telah resmi menyerahkan jabatan KSAD ke Jenderal Agus.
Serah terima jabatan (Sertijab) digelar di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Jakarta Pusat pada Jumat, (27/10/2023). Sertijab dipimpin langsung oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.
Dengan menjadi KSAD, Agus yang sebelumnya menjabat Wakil KSAD (Wakasad) dan berpangkat letnan jenderal, resmi menyandang pangkat jenderal atau bintang empat.
Sementara itu, Dudung bakal memasuki usia pensiun pada 19 November 2023.