JATIMTIMES - Menjaga kelestarian alam harus ditanamnkan sejak dini. Ini merupakan upaya untuk menjaga kondisi lingkungan agar terus baik. Salah satu cara untuk menjaga kelestarian adalah melakukan penghijauan dengan menanam pohon.
Berdasarkan hal tersebutlah, Polri menginstruksikan kepada seluruh jajarannya, baik di tingkat polda, polres, serta polsek se-Indonesia, tidak terkecuali Polres Kabupaten Situbondo.
Baca Juga : Beri Perhatian Khusus, PCNU dan Pengadilan Negeri Situbondo Silaturahmi dengan SLB Dharma Wanita
Sebanyak 1.000 bibit pohon dengan beberapa jenis disiapkan Polres Situbondo untuk ditanam di 17 Polsek yang ada di Kabupaten Situbondo. Sedangkan untuk Polres Situbondo menanam di area Satpas Satlantas Polres Situbondo, Jumat (18/8/2023).
Kepala Polisi Resort (Kapolres) Kabupaten Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto melalui Wakapolres Komisaris Polisi (Kompol) Pujiarto menjelaskan bahwa giat tersebut merupakan instruksi langsung polri dengan tema Polri Lestarikan Negeri, Penghijauan sejak Dini.
"Kegiatan ini merupakan instruksi Bapak Kapolri yang dilakukan serentak seluruh Indonesia dalam rangka peran serta Polri untuk melaksanakan penghijauan, utamanya kita prioritaskan di lahan kosong yang tandus," ungkapnya.
Selain itu, Kompol Pujiarto menambahkan, agar pohon bisa bermanfaat untuk masyarakat serta anak cucu nantinya, maka pemilihan bibit pohon buah adalah hal yang diharapkan bisa menghijaukan lahan dan buahnya bisa dimanfaatkan.
"Pohon yang ditanam kali ini sejumlah 1.000 bibit yang terdiri dari 4 jenis pohon, yaitu pohon sawo, durian, alpukat dan mangga, sehingga akan bermanfaat untuk anak cucu kita kelak," imbuhnya.
Penanaman pohon ini, kata wakapolres, juga sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), khususnya di Kabupaten Situbondo. "Jika lahan kosong dan tandus berkurang, otomatis potensi karhutlah juga akan berkurang. Maka kami berharap kegiatan kali ini bisa menjadi contoh bagi masyarakat untuk menanam pohon," ungkapnya.
Baca Juga : Bangun Kesadaran Berkendara Sejak Dini, Pentingnya Cari Aman Berkendara
Dalam kesempatan tersebut, tidak lupa Wakapolres Pujiarto juga mengimbau masyarakat agar terus mewaspadi dan menghindari segalah hal yang berpotensi menyebabkan karhutlah.
"Karena saat ini Kabupaten Situbondo sudah memasuki musim kemarau. Maka untuk masyarakat dihimbau untuk tidak membakar sampah sembarangan, apalagi dengan sengaja atau tidak sengaja membakar laha," ucapnya.
Bagi siapa saja yang ketahuan atau dilaporkan melakukan tindakan membakar lahan, apalagi hutan, Kompol Pujiarto menegaskan tidak segan-segan mengamankan dan menangkap pelaku.
"Jangan macam-macam dengan sengaja membakar. Jika ketangkap, pasti dipidana," tegasnya.