JATIMTIMES - Ajang Brawijaya-Bhayangkara Chess Cup 2023 ternyata menjadi ajang yang cukup bergengsi. Sebab selain diikuti oleh ratusan pelajar se Jawa Timur, ternyata juga ada 6 orang peserta yang telah memiliki gelar Master dalam olahraga catur.
"Yang istimewa dari ajang ini, selain pesertanya banyak dari ujung Banyuwangi hingga ke Bojonegoro, juga ada 6 pecatur cilik bergelar master, ikut sebagai peserta," ujar Ketua Panitia BBCC 2023 Ahmad Yahya.
Baca Juga : Sinergi dengan SMKN 3 Blitar, RT 3 RW 4 Kelurahan Tlumpu Sukses Gelar Pelatihan Membuat Tas dan Dompet
Salah satunya adalah Nayaka Budhidarma, menjadi salah satu peserta pada turnamen tersebut. Siswa SMAN 3 Kota Malang ini sebenarnya sudah malang melintang di geliat olahraga catur.
Bukan hanya di skala nasional, prestasi yang diperoleh di kancah internasional juga telah beberapa kali mengharumkan nama Indonesia. Ia pun tak canggung untuk mengikuti BBCC 2023.
"Sangat bagus event seperti ini, di sini bisa menjaring junior-junior dan adik-adik dengan kemampuan terhadap olahraga catur. Juga mengasah kemampuannya," ujar Nayaka.
Nayaka mengaku bahwa ketertarikannya pada olahraga catur ia mulai sejak usia 5 tahun. Sejak saat itu, ia mulai mencoba menekuni catur. Hingga turnamen demi turnamen pun dilalui.
"Kalau setingkat Asia sudah pernah sekitar tiga kali saya dapat prestasi. Kalau nasional sepertinya sudah lebih sering," imbuh Nayaka.
Bukan hanya sekadar berpartisipasi dalam ajang berskala internasional saja, Nayaka juga berhasil menyabet sederet medali. Baik medali emas, perak maupun perunggu.
Baca Juga : Diikuti 177 Peserta se Jatim, Ajang BBCC Resmi Digelar Meriahkan Hari Bhayangkara
"Di Asia itu sudah tiga kali (ikut kompetisi). Itu ada yang dapat dua emas satu perak, satu emas satu perak dan masing satu medali untuk emas, perak dan perunggu," jelas Nayaka.
Dirinya pun berpesan kepada bibit-bibit muda catur lain untuk bisa lebih bersemangat dalam latihan. Begitu juga untuk tak segan mencoba berpartisipasi dalam turnamen-turnamen di berbagai kancah.
"Nah yang penting semangat terus latihannya. Saya dulu mulai latihan sejak umur 5 tahun, kemudian ikut kompetisi sejak usia 6 tahun," pungkas Nayaka.
Sementara itu, peserta BBCC 2023 yang sudah memiliki gelar master lainnya adalah Jospehine Grace Rondonuwu, Hafizah Indriani, Allodyera Kaylavi Cello Nyssa Andryani, Arjuna Satria Pamungkas dan Elang Shalahudin Alfaruq.