JATIMTIMES- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Blitar menatap Pemilu 2024 dengan penuh optimisme. Kesiapan ini ditunjukkan PPP dengan mendaftarkan bacalegnya ke kantor KPU Kota Blitar, Jumat (12/5/2023). Menariknya, salah satu bacaleg yang diusung PPP adalah mantan istri dari mantan Wali Kota Blitar Samanhudi Anwar.
Ya, seorang wanita berparas cantik begitu menarik perhatian sekumpulan orang di kantor KPU Kota Blitar. Wanita berpostur tinggi semampai itu rupanya tak asing bagi warga Kota Blitar.
Baca Juga : Empat Kali Gagal, DPD PAN Kabupaten Malang Targetkan 7 Kursi Dewan
Yuli Ratnasari, nama wanita yang memakai jilbab ini adalah mantan istri dari mantan Wali Kota Blitar Samanhudi Anwar. Yuli merupakan satu di antara bacaleg yang didaftarkan PPP ke kantor KPU Kota Blitar untuk Pemilu 2024.
"Ini baru pertama kali saya maju menjadi caleg dan saya memilih maju lewat PPP untuk berpolitik dengan hati," kata Yuli.
Sebagai mantan istri dari bekas orang nomor satu di Kota Blitar, Yuli sudah tak asing lagi dengan dunia politik. Yuli tercatat pernah ikut berkampanye untuk Samanhudi saat mencalonkan diri sebagai wali kota Blitar di periode sekitar tahun 2010 silam. Dengan rekam jejak ini, Yuli optimis pengalamannya menjadi istri kepala daerah akan menjadi modal untuk ikut berkontribusi membangun Kota Blitar jika dirinya terpilih nanti.
"Dulu saya istri kepala daerah, tentunya saya sudah punya bekal untuk menyumbangkan pikiran saya untuk ikut memajukan Kota Blitar," tegasnya.
Di kesempatan yang sama, Ketua DPC PPP Kota Blitar Agus Zunaidi mengatakan, PPP mengusung 25 bacaleg untuk Pemilu 2024.
Baca Juga : Pendaftaran Bacaleg di Kota Batu Bertabur Pawai Kesenian dan Budaya, KPU Nyatakan 3 Dokumen Parpol Lengkap
"Iya hari ini kita mendaftarkan bacaleg ke KPU Kota Blitar. Ada 25 bacaleg yang didaftarkan jadi ini 100 persen," terang Agus.
Lebih lanjut Agus menyampaikan, selain para petahana yang kembali bersaing pada pemilu 2024 nanti PPP juga mengusung wajah-wajah baru. Beberapa unsur wajah baru itu adalah anak-anak muda potensial yang berkeinginan ikut membangun Kota Blitar.
"Terutama yang muda-muda kita siapkan kader yang nanti akan meneruskan kami di Kota Blitar," pungkasnya.