JATIMTIMES - Jumlah korban meninggal dunia akibat tragedi Stadion Kanjuruhan saat Arema FC menjamu Persebaya Surabaya, Sabtu (1/10/2022), bertambah.
Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menyebut, hingga Minggu (2/10/2022) pagi, tepatnya pada pukul 09.40 WIB, jumlah korban yang meninggal dunia bertambah menjadi 129 orang. Sebelumnya, pada Minggu subuh, Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta mengumumkan korban meninggal 127 orang.
"Jadi, untuk update yang terkonfirmasi ada 129 korban yang dinyatakan meninggal dunia," ucap Khofifah saat ditemui awak media di halaman lobi utama Polres Malang, Minggu (2/10/2022).
Jumlah korban yang disampaikan Khofifah tersebut bersumber dari berbagai data yang telah terkonfirmasi dari beberapa rumah sakit (RS) yang ada di Malang Raya.
Khofifah mengucapkan rasa belasungkawa yang mendalam atas kejadian duka yang menimpa dunia sepak bola Indonesia tersebut. "Kami semua tentu merasakan duka yang sangat mendalam. Jatim berduka, bangsa Indonesia juga berduka, dan dunia olahraga kita juga sedang berduka. Inalillahi wa innailaihi rojiun," ucapnya.
Selain itu, mewakili berbagai instansi, baik pemerintahan maupun kepolisian dan TNI, Khofifah mendoakan agar seluruh amal kebaikan para korban yang meninggal dunia bisa diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.
Baca Juga : Dinsos-P3AP2KB Kota Malang Terjunkan 650 Tenaga Pendamping Penanganan Stunting
"Tentu, bagi mereka yang telah meninggal dunia karena peristiwa tadi malam, kita mendoakan mudah-mudahan yang wafat seluruh amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT dan khilafnya diampuni Allah SWT serta keluarganya diberikan ketabahan kekuatan dan keikhlasan. Tentunya ini menjadi pembelajaran yang sangat berharga bagi kita semua," ungkapnya.