free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Lawan OPM hingga Terluka di Wajah, Anggota TNI ini Dapat Sanjungan Warganet

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

17 - Sep - 2022, 21:52

Placeholder
Potongan gambar dari anggota TNI yang terluka, namun masih sempat urusi senjatanya (Ist)

JATIMTIMES - Viral sebuah video prajurit TNI yang terluka di medan pertempuran. Prajurit yang terluka itu mengalami luka pada bagian wajahnya. Nampak darah mengucur dari wajahnya. Hal ini terlihat dari video yang viral diunggah di TikTok oleh akun @militershort. 

Prajurit yang terluka itu berlindung di balik sebuah mobil. Ia tampak dibantu rekan TNI lain, yang kemudian membersihkan darah di wajahnya menggunakan kain putih. 

Baca Juga : 3 Bulan Berlalu, Atlet Porprov Jember belum Dapat Reward

Prajurit tersebut masih dalam keadaan sadar menahan rasa sakit dan masih sempat untuk mengosongkan magazine senjatanya. Hal itupun sempat membuat para rekan TNI lainnya meminta untuk tidak memikirkan senjatanya terlebih dulu.

"Sudah, sudah kau tak usah kokang itu," ucap salah satu rekannya yang kemudian mengambil senjata dari tangan Prada Maulana. Anggota yang lain pun kemudian juga merespon. "Sudah tidak usah lagi kau pegang itu senjata Maulan," sahut anggota TNI lain.

Di sekitar lokasi, juga terdapat beberapa anggota TNI lainnya. Mereka juga tampak tengah bersiaga mengantispasi serangan musuh. Juga sempat terdengar teriakan-teriakan dari anggota TNI.

"Satu orang terkena wajahnya. recoset-recoset," teriak anggota TNI. Selain itu dari suara yang terdengar, anggota juga tengah berusaha memanggil tim medis. "Untuk medik bisa datang nggak kawan," kata salah satu anggota.

Selain itu, para anggota TNI lainnya juga tetap waspada usai salah satu anggota tersebut terkena luka akibat recoset. Recoset sendiri, diketahui kondisi ketika proyektil peluru yang ditembakkan memantul karena benda keras.

"Waspada - waspada, satu orang kena ini. Dari kiri, dia melingkar dari kiri. Sepertinya dari rumah atas ini," kata dari para anggota TNI.

Setelah ditelusuri, video tersebut memang merupakan kejadian anggota TNI yang terlibat baku tempat dengan OPM di Papua Barat. Kejadian tersebut terjadi pada tahun 2021 lalu. Ini terungkap dari beberapa sumber, seperti halnya akun Twitter @jatosint yang mengunggah video tersebut pada 2021.

Baca Juga : Kisah Kesaktian Pangeran Diponegoro dan Karomah Kiai Kharismatik

Dalam video yang berdurasi 1 menit 29 detik itu, prajurit yang terluka diketahui bernama Prada Maulana. Ia merupakan prajurit yang bertugas di Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan) dari Batalyon Infranteri 715/Motulianto (MTL).

Video yang diunggah dua hari lalu itupun, kini telah ditonton sampai 5,7 juta pengguna TikTok dengan juga dibanjiri 390 ribu like dan 16 ribu lebih komentar.

Perjuangan TNI itupun mendapatkan apresiasi dari netizen yang berkomentar, "perjuangan mereka supaya kita tidur N mncari nafkah dengan tenang. mrk memperjuangkan NKRI in dengan darah dan air mata. mari kita doakan mereka semoga mereka sehat-sehat..amin," tulis @iswanDSI.

Kemudian akun @Nganugaes yang begitu kagum akan prajurit tersebut. Sebab, meskipun kondisi terluka, ia masih bisa berfikir dengan jernih. "Yang paling saya salut,di keadaan seperti itu dia masih sempat lepas magazine dan kosongkan kamar, terbukti bhwa di keadaan genting dia masih berfikir nalar".


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Sri Kurnia Mahiruni