free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

PMK Mewabah, Produksi dan Supply Susu Sapi Kota Batu Masih Aman

Penulis : Irsya Richa - Editor : Dede Nana

16 - May - 2022, 00:47

Placeholder
Peternakan di Desa Beji. (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)

JATIMTIMES - Mewabahnya penyakit mulut dan kuku (PMK) pada ternak, tidak menyurutkan produksi dan supply susu sapi di Kota Batu. Produksi susu khususnya di sentra Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu terus berjalan dan menyupplai kebutuhan per hari masyarakat sebanyak 5 ribu liter.

“Produksi susu dan supply masih tetap jalan. Tidak ada pengaruh,” ungkap Ketua Koperasi Margo Makmur Mandiri Muhammad Munir, Minggu (15/5/2022).

Baca Juga : Terkait Virus PMK, Ini Keresahan Pemilik Ternak Sapi di Lumajang

Munir menambahkan, supply terus berjalan di PT Indolakto, CV Montagio, dan Raja Susu. Begitu juga dengan home industri lainnya. “Untuk olahan dari susu sapi masih berjalan dengan normal,” tambah Munir.

Mencegah wabah ini hadir di Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji khususnya, Munir bersama warga di sana mulai melakukan langkah preventif. Langkah yang dilakukan dengan menjaga kebersihan kandang dan alat perah.

“Terutama kebersihan sapi itu sendiri dari hari biasanya,” tambah Munir.

Sementara itu Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kota Batu mencatat hingga Jumat (13/5/2022) 60 sapi, 13 kambing yang mengalami sakit. Namun hanya sapi terkonfirmasi positif PMK.

Baca Juga : April Nilai Tukar Nelayan Naik 1,33 Persen dan YoY Sebesar 6,16 Persen, Gubernur Khofifah Apresiasi Kinerja Nelayan dan Pelaku Usaha Perikanan

Satgas penanganan PMK pun dibentuk untuk melakukan pencegahan. Terdiri dari Polri, TNI, dan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Batu serta perangkat desa setempat. Tracing pun dilakukan kepada semua peternak khususnya di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bunuaji.

Posko penanganan dan pengendalian PMK pun telah berdiri di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji mengingat banyaknya sapi yang suspek di sana. Bagi yang warga yang mendapati hewan ternanya mengalami gejala PMK bisa menghubungi 085334239163.


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Dede Nana