free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Penyelamatan Dramatis Dua Kakek Terjebak Banjir Lahar Dingin Gunung Semeru

Penulis : Teguh Eko Januari - Editor : A Yahya

03 - Jan - 2022, 17:41

Placeholder
Situasi penyelematan seorang kakek yang terjebak arus lahar dingin Gunung Semeru di Desa Gondoruso pada pukul 01.00 WIB Senin dinihari (02/01/22). (Foto : Teguh Eko Januari /JatimTimes)

JATIMTIMES - Dua orang kakek bernama Buang (50) dan Suara (65) bersama kerbaunya yang terjebak banjir lahar dingin Gunung Semeru sejak sore hari Minggu (2/1/2022) di Desa Gondoruso, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, akhirnya berhasil dievakuasi pada Senin (3/1/2022) dini hari.

Sejak sore kakek ini terpantau sedang berada di tengah-tengah aliran lahar dingin. Informasi tersebut kemudian menyebar di beberpa media sosial sehingga banyak mengundang simpati dan doa agar kakek tersebut selamat. Selain itu banyak yang bertanya bagaimana kondisi kakek tersebut. 

Baca Juga : Seorang Perempuan Dilecehkan di Toilet Masjid, Pelaku Disebut Pamer Kelamin

Tim Sar dari BPBD Lumajang, TNI, Polri dan sekelompok relawan langsung menuju ke tempat kejadian. Ternyata upaya penyelamatan ini tidak mudah karena medannya cukup membahayakan. Aliran lahar yang membawa serta batu-batu besar bergemuruh dengan kecepatan yang cukup tinggi. 

“Ini saya bersama Danramil, Kapolsek, Camat dan relawan sedang berada di Desa Bades, kami masih kesulitan melakukan evakuasi karena aliran lahar sangat deras membawa serta pasir dan batu besar, ini sangat berbahaya,” ujar Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati pada Minggu (02/01) pukul 23.45 WIB.

Tim penyelamat putar otak karena mereka harus segera bisa menyelamatkan korban yang sudah renta, kedinginan dan kelaparan. Akhirnya tim penyelamat memasang tali seling dan dudukan untuk mengevakuasi korban.

Pada pukul 01.00 WIB dini hari, akhirnya tim bisa mengevakusai korban dengan mendereknya  menggunakan tali tampar seling tersebut. Upaya ini tidak mudah karena selain ada ancaman arus lahar, juga tidak ada penerangan. Beberapa relawan membantu memberi penerangan menggunakan cahaya dari ponselnya.

Baca Juga : 4 Fakta Mengerikan Ritual Pesugihan di Gunung Kawi, Disebut Bisa Bikin Kaya 7 Turunan

Beberapa warga dan relawan langsung mengucapkan syukur setelah korban bisa dievakuasi. Tidak menunggu lama, korban langsung diangkut menggunakan mobil pickup dan diantar ke rumahnya untuk segera mendapatkan perawatan.


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Teguh Eko Januari

Editor

A Yahya