JATIMTIMES - Siapa yang tak kenal dengan makanan siap saji McDonald's? Makanan ini seakan menjadi favorit hampir semua orang di seluruh dunia.
Produk burger andalannya seakan menjadi hal yang melekat dari McDonald's. Secara khusus menyambut perayaan Natal tahun ini, perusahaan makanan siap saji ini bakal menghadirkan menu khusus.
Baca Juga : Capaian Vaksinasi, Sekda: Sejumlah Kecamatan Masih Harus Kerja Keras
Menu baru ini dinamai The Mariah Menu, yakni kolaborasi McDonald's x Mariah Carey. Diva kenamaan dunia, yang secara khusus digaet dalam meramaikan Natal tahun ini di seluruh dunia.
Kolaborasi antara jaringan restoran cepat saji dengan pelantun hit All I Want For Chrismas Is You itu bakal diluncurkan mulai 13 Desember 2021 mendatang.
Mariah Carey menyebut, sajian menu McDonald's memiliki kenangan favorit dengan anak-anaknya. Ia bahkan memiliki menu andalan yang selalu dipesannya.
"Favorit saya adalah Cheeseburger, dan saya suka meminta acar tambahan. Menyatukan beberapa makanan favorit kami dari McDonald's dengan musim favorit saya sepanjang masa adalah impian liburan yang menjadi nyata," katanya.
Sementara, dilansir berbagai sumber, Vice President, U.S. Marketing, Brand Content and Engagement McDonald's AS, Jennifer Healan mengungkapkan, menu ini khusus menyambut perayaan Natal yang diibaratkan dalam saus dan kentang goreng.
Baca Juga : Tetapkan Kota Seribu Pinang sebagai Destinasi FIFGROUP FEST Hujani Jayapura dengan Promo Spesial
"Mariah membuat musim liburan Natal seperti saus dengan kentang goreng, jadi kami tidak bisa memikirkan mitra yang lebih baik untuk membantu kami merayakan musim Natal mendatang," ungkapnya.
Kolaborasi ini sejatinya bukan kali pertama yang dilakukan restoran cepat saji ini. McDonald's sebelumnya telah merilis beberapa makanan bertema selebriti. Seperti sebelumnya, dengan group kenamaan Korea BTS bertajuk BTS Meals yang sukses menyita perhatian publik.
Biasanya, makanan ini didasarkan pada makanan favorit para selebriti. The Mariah Menu, nantinya menampilkan berbagai menu andalan McDonald, termasuk pancake, McNuggets, burger, sandwich ayam, dan Big Mac.