Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Targetkan Prestasi, Bupati Pamekasan Minta KONI Semakin Solid

Penulis : khairul rozi - Editor : Pipit Anggraeni

14 - Sep - 2021, 16:06

Placeholder
Bupati Pamekasan saat memberikan sambutan pada acara Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) yang berlangsung di Mandhapa Aghung Ronggosukowati (Foto:Ist/JTN)

JATIMTIMES - Bupati Pamekasan Baddrut Tamam meminta kepada seluruh pengurus yang tergabung dalam KONI agar bekerja keras meningkatkan kemampuan atlet. Salah satunya melalui pembinaan yang solid, demi meraih prestasi olahraga.

Hal itu diungkapkan pria nomor satu di jajaran Pemerintah Kabupaten Pamekasan saat memberikan sambutan pada acara Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) yang berlangsung di Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Selasa (14/9/2021).

Baca Juga : Wabup Gresik Sidak Sekolah, Pastikan PTM Sesuai Prokes

Menurutnya, pengurus KONI dari mulai ketua hingga anggota harus solid dan mengedepankan tujuan bersama. Tentunya untuk meningkatkan prestasi atlet di semua cabang olahraga (cabor).

"Tidak usah berlama-lama di musyawarahnya, tapi berlama-lama dalam membina atlet berprestasi. Disini tidak ada perdebatan, perdebatannya arahnya bagaimana kita berprestasi," kata Bupati Mas Tamam sapaan akrabnya.

Mas Tamam juga meminta kepada seluruh stakeholder dan lapisan masyarakat untuk selalu memberikan dukungan kepada insan olahraga dalam mengejar prestasinya. Sehingga mampu membawa olahraga di Pamekasan semakin jaya.

Karena menurutnya, untuk mewujudkan target prestasi itu, semua elemen harus bekerja sama dan bekerja keras. Di mana ego jabatan dan yang lainnya harus ditanggalkan agar cita-citanya tercapai.

"Saya juga berharap bagaimana KONI ini solid, kita kadang-kadang jarang berfikir komplek. Artinya, dari seluruh komponen apapun, tidak ada yang lebih mulia dan terhormat, semuanya sama-sama terhormat, tinggal kemudian diantara komponen yang lain masing-masing cabor bekerja sama, solid, target adalah prestasi," tambahnya.

Lebih jauh Mas Tamam menegaskan, jika seluruh elemen KONI berpikir prestasi, maka prestasi akan mudah diraih sesuai harapan bersama.

"Kalau keseluruhannya berpikir prestasi, berpikir soliditas, seluruhnya berpikir untuk kemajuan kita semua, maka segala rintangan, dinamika akan bisa kita lewati dengan baik," ungkapnya.

Baca Juga : Disparpora Bondowoso Targetkan Penambahan Personel Pemandu Wisata

Bupati juga berpesan, untuk meraih prestasi itu semua elemen harus solid, berkomitmen dalam mewujudkan Pamekasan Hebat, Rajjha, Bajra tor Parjugha.

"Harapan besar saya, KONI tidak hanya solid tapi juga berprestasi, dan untuk bisa berprestasi harus solid, jangan sulit," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua KONI Pamekasan, Loekman Hakim menyampaikan, Pemkab Pamekasan di bawah kepemimpinan Bupati Baddrut Tamam selema ini telah mensupport segala kegiatan KONI untuk membawa olahraga berprestasi.

"Karena kata bapak bupati, prestasi itu tidak boleh terhenti karena adanya covid-19. Tapi Alhamdulillah covid-19 di Pamekasan sekarang sudah sangat menurun," tutupnya


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

khairul rozi

Editor

Pipit Anggraeni