free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Terungkap, Inilah Detik-Detik Meninggalnya Imam Musala Saat Pimpin Yasinan di Tulungagung

Penulis : Anang Basso - Editor : Nurlayla Ratri

28 - Aug - 2020, 16:04

Placeholder
Sejumlah petugas kepolisian dan tim medis saat di TKP Musala Baiturohman desa Kepuh / Foto : Dokpol / Tulungagung TIMES

Meninggalnya Muchsam (65) warga Dusun Putuk RT 02 RW 1 Desa Kepuh Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan kerabatnya. Muchsam sendiri meninggal saat dirinya memimpin yasinan usai menjalankan salat magrib berjamaah.

Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia melalui Kapolsek Boyolangu, AKP Sukirno menjelaskan detik-detik meninggalnya Muchsam di Musala Baiturohman itu.

Baca Juga : Innalillahi, Takmir Musala di Tulungagung Meninggal Dunia saat Pimpin Yasinan

"Tepatnya yang bersangkutan meninggal setelah salat magrib berjamaah," kata Sukirno, Kamis (27/08/2020) malam.

Lanjutnya, Muchsam diketahui berada di musala bersama dengan para jamaah selesai salat magrib melaksanakan acara baca yasin tahlil sekitar pukul 18.30 WIB.

"Korban ini setelah selesai membaca surat Alfatihah ketika menyerahkan mikrofon kepada saksi yang bernama Yusuf untuk meneruskan membaca surat Yasin mengatakan perutnya sakit," ujarnya.

Ketika duduk, Muchsam sempat dipegangi oleh saksi lain bernama Slamet dan diberikan usaha pertolongan dengan cara merebahkan tubuhnya di lantai musala.

"Selang beberapa saat korban diketahui meninggal dunia," ungkap Sukirno.

Berdasarkan informasi dari tim medis yang datang dan menangani, Muchsam diduga mengalami serangan jantung.

"Korban ini mempunyai riwayat sakit tekanan darah tinggi dan merupakan pasien tetap di posko kesehatan desa setempat," paparnya.

Dari pihak keluarga menghendaki untuk tidak dilakukan otopsi baik luar maupun dalam dan selanjutnya dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.

Baca Juga : Jadi Korban Trafficking, TKI Asal Tulungagung di Arab Tetap Dipaksa Bekerja Meski Sakit

Sebelumnya diketahui, Muchsam mengeluh tidak enak badan dan kemudian meninggal di tengah para jamaah musalanya.

"Mimpin yasinan tiba-tiba mengeluh tak enak badan terus diundangkan bidan dan dinyatakan meninggal di tempat," kata Nurhuda seorang warga.

Karena dinyatakan meninggal, sebelum dipindahkan kerumahnya pihak pemerintah desa menghubungi Polsek terdekat.

"Tim inafis juga datang," ujarnya.

Kepala Desa Kepuh, Winarto saat dihubungi melalui ponselnya membenarkan jika warganya meninggal dunia saat memimpin jamaah yasinan.

"Ceritanya tadi Pak Muchsam salat jamaah di musala Baiturohman, setelah salat diteruskan dengan membaca Surat Yasin kemudian tiba-tiba lemas. Setelah diperiksa bidan, Pak Muchsam dinyatakan meninggal," kata Winarto.


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anang Basso

Editor

Nurlayla Ratri