Berbagai upaya dilakukan tim pemenangan dengan menyusun strategi demi kemenangan di Pilkada Kabupaten Malang 2020. Salah satunya dengan me-launching tim kampanye.
Hal itulah yang dilakukan oleh tim pemenangan Bapaslon Sanusi-Didik Gatot Subroto (SanDi) yakni Malang Makmur dalam meramaikan Pilkada Kabupaten Malang 2020.
Baca Juga : PKB-Golkar Makin Dekat, Umar Bakal Dijodohkan Sama Miskat
Di tengah pandemi Covid-19 yang tengah melanda Indonesia khususnya Kabupaten Malang, tim pemenangan SanDi melakukan launching tim kampanye di salah satu rumah makan di Jalan Panglima Sudirman, Kepanjen, Kabupaten Malang.
Dalam launching kampanye yang mengusung tagline Malang Makmur tersebut, bergabung kekuatan lima partai politik yakni PDI Perjuangan, Partai NasDem, Partai Gerindra, PPP dan Partai Demokrat.
Ketua Tim Kampanye, Hari Sasongko mengatakan bahwa dalam waktu yang pendek mendekati pendaftaran calon, dirinya menyadari bahwa banyak kekurangan yang harus segera dibenahi.
"Di waktu yang pendek kita disiapkan, tentu banyak kekurangan. Perlu diketahui bersama bahwa tim kampanye, utamanya mengantar pasangan Sandi pada Pilkada 9 Desember," ungkapnya, Rabu (5/8/2020) malam.
Dalam waktu yang pendek juga, Hari mengatakan bahwa divisi-divisi yang ada di tim kampanye SanDi akan mulai menyusun program kerja terstruktur, mulai dari tingkat kecamatan hingga di tingkat desa.
"Progresnya untuk tim kecamatan sudah kita launching ke masing-masing pengurus partai pengusung dan relawan, untuk segera menindak lanjuti pembentukan (tim penggerak pemilih)," ujarnya.
Sementara itu, imbuh Hari dalam situasi pandemi Covid-19, hal ini merupakan tantangan besar tersendiri. Karena diperkirakan pandemi Covid-19 masih akan terus menyebar di masyarakat, sehingga kampanye yang bersifat terbuka akan dihindari.
Baca Juga : Rekomendasi PPP Keluar Usung SanDi di Pilkada 2020, Maksimalkan Basis di Malang Selatan
Dalam sesi launching, tim kampanye Malang Makmur untuk mengusung Bapaslon SanDi di Pilkada Kabupaten Malang 2020 juga menghadirkan banyak orang dari berbagai elemen, termasuk dari perwakilan partai politik pengusung.
"Dalam situasi saat ini, kita hindari kampanye yang bersifat terbuka. Kemungkinan kampanye terbuka tidak dilaksanakan. Justru itu jadi tantangan kita karena kita adalah tim, dari atas hingga bawah," terangnya.
Berbagai macam tokoh juga turut hadir dalam launching tim kampanye Malang Makmur untuk Bapaslon SanDi yakni, Sri Untari Bisowarno, Dewanti Rumpoko, Punjul Santoso, I Made Rian Diana, KH. Thoriq Darwis dan beberapa tokoh serta politisi lainnya.
Sebagai informasi bahwa di wilayah Kabupaten Malang, total pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 telah mencapai 531 orang, total pasien sembuh sebanyak 358 orang dan 43 orang meninggal dunia. Untuk pasien yang terkonfirmasi positif masih di dominasi kluster Malang Utara.