Sambut Natal 2024, FIFGROUP Bagikan 880 Alkitab di 8 Gereja
Reporter
M. Bahrul Marzuki
Editor
Nurlayla Ratri
11 - Dec - 2024, 06:30
JATIMTIMES - PT Federal International Finance (FIFGROUP), anak perusahaan PT Astra International Tbk yang merupakan bagian dari Astra Financial, kembali melaksanakan komitmennya untuk memberi manfaat kepada masyarakat dalam rangka menyambut perayaan Natal 2024. Sebanyak 880 Alkitab dibagikan kepada umat Kristen Protestan dan Kristen Katolik melalui 8 gereja yang tersebar di berbagai lokasi cabang FIFGROUP di Indonesia.
Acara penyerahan simbolis alkitab itu digelar pada Rabu, 11 Desember 2024. Kegiatan ini juga diikuti secara virtual oleh perwakilan gereja dari delapan provinsi di Indonesia...
Baca Selengkapnya