Dukung Program Food Estate, Polresta Malang Kota Getol Tanam Jagung Varietas Unggul

Reporter

Irsya Richa

Editor

Yunan Helmy

04 - Dec - 2024, 07:49

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono saat melihat benih jagung varietas unggul di lahan tidur Kelurahan Cemoro Kandang, Kecamaran Kedungkandang, Kota Malang, Rabu (4/12/2024). (Foto: Humas Polresta Malang Kota)


JATIMTIMES - Tanam jagung kembali dilakukan Polresta Malang Kota di lahan tidur Kelurahan Cemoro Kandang, Kecamaran Kedungkandang, Kota Malang, Rabu (4/12/2024). Penanaman ini sebagai wujud keseriusan Polresta Malang Kota dalam mendukung program Food Estate (Lumbung Pangan)

Penanaman dilakukan langsung oleh Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono bersama Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Malang Slamet Husnan Hariyadi serta Wakapolresta AKBP Adhitya di lahan seluas 2 ribu meter persegi.

Baca Juga : Nilai Tukar Petani Jatim November 2024 Turun 1 Persen, Ini Penyebabnya

Jagung yang ditanam merupakan jagung varietas unggul. Lahan yang ditanami jagung berada di bawah pengelolaan Kelompok Tani Cemara.

Lahan ini sebelumnya merupakan lahan tidur yang kini dimanfaatkan menjadi lahan produktif. Penanaman jagung ini merupakan kali kedua dilakukan polresta di wilayah Kota Malang

Sebelumnya, kegiatan serupa telah sukses dilaksanakan dengan menanam bibit jagung dan cabai di lahan seluas 1.000 meter persegi di wilayah Kecamatan Sukun.

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono mengatakan, penanaman ini bagian dari upaya mendukung program Asta Cita. Salah satu misinya adalah mencapai swasembada pangan dan meningkatkan produksi pangan lokal.

“Penanaman jagung ini adalah wujud komitmen kami untuk mendukung program presiden RI. Dengan memanfaatkan lahan tidur serta memberikan dampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” kata Nanang.

Nanang menambahkan, penanaman ini dapat meningkatkan produksi pangan di wilayah Kota Malang sehingga kebutuhan masyarakat terpenuhi.

Baca Juga : Haris Sukamto Resmi Jabat Kakanwil Kementerian Hukum Jatim

“Semoga program ini membawa manfaat luas bagi masyarakat di Kota Malang. Kami juga berharap kegiatan ini, dari awal hingga akhir, membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat,” tambah Nanang...

Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, Polresta Malang Kota, tanam jagung, Food Estate, Pumbung Pangan, lahan tidur,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette